Penjelasan Kekuatan Yami Ichika dalam Cerita Black Clover


Yami Ichika merupakan adik perempuan Yami sekaligus anggota Ryuzen Seven, grup penyihir terkuat di Negeri Hino. Dia mempunyai sifat yang serius dan mengintimidasi seperti Yami. Selain itu, mereka berdua pun mempunyai kemampuan bertarung yang sangat mirip.

Pada tulisan kali ini, kita akan membahas lebih lanjut seputar kekuatan Yami Ichika dalam cerita Black Clover. Penasaran? Cek penjelasan selengkapnya berikut ini!

Kemampuan Berpedang


Ichika merupakan seorang pengguna pedang yang sangat terampil. Dia selalu terlihat membawa sebuah katana. Dia mampu memperkuat teknik berpedangnya dengan Ki atau Zetten beserta kemampuan sihirnya.

Ichika cukup sering menunjukkan teknik berpedangnya dalam berbagai momen pertempuran, seperti saat dia bertarung melawan Asta atau ketika dia berhadapan dengan Paladin yang menyerang Negeri Hino.

Ki & Zetten

Ki dan Zetten merupakan sebuah kekuatan unik yang menjadi basis utama kekuatan para penyihir di Negeri Hino. Ichika termasuk pengguna Ki sekaligus Zetten yang terampil. 

Ichika biasanya memfokuskan penggunaan Ki dan Zetten untuk meningkatkan kekuatan fisik sekaligus tebasan pedangnya. Dengan cara tersebut, serangannya menjadi lebih kuat serta mematikan.

Sihir Kegelapan

Sama seperti Yami, Ichiki adalah pengguna sihir kegelapan. Meskipun demikian, Ichika tidak menggunakan Grimoire seperti Yami, melainkan gulungan yang berisi kumpulan mantra sihir kegelapan.

Gulungan milik Ichika mempunyai dekorasi unik dengan desain tanaman bambu. Selain itu, dia mempunyai beberapa mantra sihir yang sangat kuat, seperti Dark Cloaked Black Warrior, Black Star, dan Black Crescent Moon.

Dark Cloaked Black Warrior

Dark Cloaked Black Warrior merupakan salah satu mantra terkuat yang dikuasai Ichika. Mantra tersebut memungkinkan Ichika untuk melapisi seluruh tubuhnya serta pedangnya dengan sihir kegelapan. 

Ichikan pun jadi terlihat mengenakan armor khas seorang samurai, mulai dari pelindung tubuh hingga helm pelindung kepala. Saat menggunakan armor tersebut, Ichika mampu bertarung secara maksimal. 

Black Star

Mantra sihir kedua yang dikuasai oleh Ichika adalah Black Star. Ichika mampu menciptakan bola hitam yang mirip seperti black hole. Bola tersebut mempuyai kekuatan untuk menarik apapun di sekitarnya. 

Black Star bisa membuat musuh menjadi lengah serta jadi rentan untuk diserang. Di samping itu, bola-bola hitam tersebut bisa memudahkan pergerakan Ichika saat menghindari serangan musuhnya.

Black Crescent Moon

Mantra ketiga yang diperlihatkan oleh Ichiga adalah Black Crescent Moon. Mantra tersebut berwujud sebuah tebasan yang tercipta dari sihir kegelapan dengan pola serangan seperti bulan sabit.

Tebasan tersebut menjadi lebih mematikan saat diperkuat dengan Zetten. Ichika menunjukkan teknik tersebut saat dia menebas monster naga raksasa dalam pertempuran melawan Paladin. 

***

Mungkin itu saja penjelasan yang bisa penulis sampaikan seputar kekuatan Yami Ichika dalam cerita Black Clover. Jika kalian menyukai artikel ini, jangan lupa bagikan ke teman-teman kalian sebagai bentuk dukungan kepada penulis!

Previous Post Next Post

Contact Form