Enrico Pucci merupakan musuh utama yang menjadi ancaman besar dalam cerita JoJo’s Bizarre Adventure: Stone Ocean. Dia mempunyai loyalitas yang tinggi terhadap DIO. Selain itu, dia terobsesi dengan pemikiran gila DIO tentang keberadaan “surga”.
Demi mewujudkan ambisi tersebut, Pucci harus mencuri ingatan Jotaro yang berisi informasi dari buku catatan DIO. Sebagai putri Jotaro, Jolyne Cujoh tentu saja tidak tinggal diam. Dia harus mengambil kembali ingatan Jotaro dan mencegah rencana jahat Pucci.
Dalam hal kekuatan, Pucci adalah musuh yang sangat tangguh dan penuh kalkulasi. Dia mampu membuat Stand miliknya berevolusi. Kira-kira, seperti apakah kekuatan dari Stand milik Pucci? Cek pembahasan berikut ini agar kalian tahu jawabannya!
Whitesnake
Whitesnake milik Pucci merupakan tipe Stand yang bekerja dari jarak jauh. Meskipun Whitesnake lemah dalam pertempuran jarak dekat, Stand tersebut mempunyai kemampuan spesial yang sangat berbahaya.
Sebagai contoh, Whitesnake mampu menjebak musuh dalam ilusi dan menyerang mereka dengan cairan asam. Selain itu, Stand tersebut mampu mencuri ingatan beserta Stand milik lawan dan mengekstraknya dalam bentuk DISC.
C-Moon
C-Moon merupakan evolusi pertama dari Whitesnake yang dibangkitkan oleh Pucci. Stand tersebut adalah manifestasi dari gabungan jiwa Pucci dan Green Baby. Selain itu, Stand tersebut mempunyai kekuatan yang sangat hebat.
C-Moon mampu membuat Pucci sebagai pusat dari fenomena gravitasi terbalik. Apapun yang ada dalam radius 3 km di sekitar Pucci akan terpental. Selain itu, C-Moon mampu mengeluarkan serangan destruktif yang sangat fatal ke arah musuh.
Made in Heaven
Made in Heaven adalah puncak evolusi terkuat dari Stand milik Pucci. Stand tersebut mempunyai kekuatan untuk mempercepat waktu dengan memanipulasi kekuatan gravitasi yang ada di bumi dan alam semesta.
Kemampuan Stand tersebut hanya berpengaruh pada non benda, seperti bulan, matahari, dan sejenisnya. Lebih jauh lagi, Made in Heaven mampu menciptakan sebuah semesta baru akibat dari akselerasi waktu yang berlangsung dengan sangat cepat.
***
Mungkin itu saja penjelasan yang bisa penulis sampaikan seputar kekuatan Stand Enrico Pucci dalam cerita JoJo’s Bizarre Adventure. Jika kalian menyukai artikel ini, jangan lupa bagikan ke teman-teman kalian sebagai bentuk dukungan kepada penulis!