Black Clover: Apa Itu Zetten? Cek Pembahasan Selengkapnya Berikut Ini!


Ketika Asta terlempar ke negeri Hino, dia melakukan latihan yang intens untuk membuat dirinya menjadi lebih kuat sehingga dia bisa mengalahkan Lucius. Di sana, dia mempelajari kekuatan baru yang disebut dengan istilah Zetten.

Mungkin ada dari kalian yang belum sepenuhnya mengerti tentang Zetten. Karena itulah, cek pembahasan ini sampai habis agar kalian tahu jawabannya!

Definisi dan Cara Kerja Zetten

Zetten merupakan sebuah teknik tingkat lanjut manipulasi ki. Dengan memanipulasi ki secara presisi, pengguna bisa membangun kekuatan sihir di dalam tubuh mereka dan mengkonsentrasikannya pada bagian tubuh tertentu.

Setelah itu, pengguna bisa melakukan serangan fisik seperti tendangan atau pukulan dan melepaskan kekuatan sihir yang telah dikumpulkan tersebut. Alhasil, serangan itu berbentuk semacam ledakan energi yang kuat.

Jumlah energi yang dihasilkan bisa bergantung dari seberapa besar gerakan yang dilakukan pengguna. Sebagai contoh, ayunan tangan bisa menghasilkan tebasan udara yang mampu memotong target dari kejauhan.

Penggunaan Zetten Bisa Menyesuaikan Gaya Bertarung Pengguna

Salah satu hal menarik dari Zetten adalah jumlah serangannya bisa dibagi sesuai dengan keinginan atau gaya bertarung pengguna. Sebagai contoh, pengguna Zetten bisa melepaskan satu serangan penuh atau membaginya menjadi serangan beruntun secara berturut-turut.

Penerapan Zetten dalam pertarungan bisa kita lihat dari aksi para Ryuzen Seven, penyihir terkuat dari Negeri Hino. Mereka mampu mengaplikasikan Zetten sesuai dengan youjutsu serta gaya bertarung mereka.

Asta pun bisa mengkombinasikan Zetten dengan kemampuan berpedang serta Anti Sihir miliknya. Setelah menguasai Zetten, serangan Asta jadi jauh lebih destruktif dan memberikan dampak fatal pada lawan.

***

Mungkin itu saja penjelasan yang bisa penulis sampaikan seputar Zetten dalam cerita Black Clover. Jika artikel ini bermanfaat, jangan lupa bagikan artikel ini ke teman-teman kalian sebagai bentuk dukungan kepada penulis!

Previous Post Next Post

Contact Form