5 Jurus Toshi Toshi no Mi yang Diperlihatkan Jewelry Bonney dalam Cerita One Piece


Jewelry Bonney merupakan salah satu anggota Supernova yang memegang peran penting dalam cerita One Piece, khususnya selama alur cerita Egghead. Dia ternyata adalah putri dari Bartholomew Kuma.

Bonney mempunyai kemampuan buah iblis bernama Toshi Toshi no Mi yang memungkinkan dia untuk memanipulasi usia. Menariknya, buah iblis tersebut merupakan hasil eksperimen yang dilakukan oleh Saturn kepada Bonney.

Dalam cerita, Bonney menunjukkan berbagai kekuatan atau jurus menarik dari Toshi Toshi no Mi. Apa sajakah itu? Cek pembahasan selengkapnya berikut ini!

1. Distortion Future

Distortion Future memungkinkan Bonney untuk memanipulasi usianya hingga menciptakan versi alternatif dirinya di masa depan. Saat menggunakan jurus itu, dia bisa mendapatkan kekuatan fisik yang besar dan berotot.

Bonney pun bisa mengaplikasikan efek Distortion Future kepada orang lain. Contohnya adalah saat dia mengubah Luffy menjadi orang tua berumur 70’an yang disebut-sebut berasal dari “masa depan yang berbeda”.

2. Distortion Future: Nika Mitaina Mirai

Distortion Future: Nika Mitaina Mirai merupakan versi tingkat lanjut dari Distortion Future yang diciptakan oleh Bonney sesuai imajinasinya tentang Nika. Dia punya kemampuan untuk memanjangkan dan memperbesar lengannya.

Bonney pun mempunyai kemampuan elastisitas yang mirip seperti bentuk Gear 3rd Gomu Gomu no Mi. Teknik tersebut pertama kali diperlihatkan oleh Bonney ketika dia berhadapan dengan Alpha yang berusaha mencegahnya untuk tidak meninggalkan pulau.

3. Toshi Tsuki

Kemampuan Bonney tidak hanya terbatas pada sentuhan fisik terhadap target. Melalui jurus Toshi Tsuki, dia bisa menggunakan objek tertentu untuk menyalurkan kekuatannya, seperti sebuah tongkat. 

Bonney bisa mengarahkan tongkat itu ke targetnya dan mengubahnya menjadi versi yang lebih muda. Dia sempat memperlihatkan jurus tersebut sekilas untuk mengubah Vegapunk tua menjadi jauh lebih muda seperti anak-anak.

4. Oil Shock

Kemampuan Toshi Toshi no Mi juga berpengaruh terhadap objek metal. Bonney menunjukkan hal tersebut melalui jurus bernama Oil Shock. Jurus itu membuat objek metal mengalami korosi hingga mudah dihancurkan.

Bonney pertama kali menggunakan jurus itu untuk menghancurkan pintu menuju ruangan laboratorium Vegapunk yang saat itu sedang terkunci.

5. NDE (Near-Death Experience)

NDE (Near-Death Experience) bisa dibilang sebagai salah satu jurus Bonney yang paling menakutkan. Saat menggunakan jurus itu, Bonney akan menggunakan pistol dan menembakkan peluru ke arah targetnya.

Bukannya melukai target, peluru itu punya efek memanipulasi usia target pada tingkat yang ekstrem sehingga target sempat menjadi tengkorak untuk sesaat. Jurus itu bisa memberikan efek trauma psikologi pada target.

***

Mungkin itu saja penjelasan yang bisa penulis sampaikan seputar jurus Toshi Toshi no Mi yang diperlihatkan oleh Bonney dalam cerita One Piece. Jika kalian menyukai artikel ini, jangan lupa bagikan ke teman-teman kalian guys!

Previous Post Next Post

Contact Form