Komi-san wa, Comyushou desu merupakan sebuah anime komedi romantis yang diadaptasi dari manga karya Tomohito Oda. Sesuai judulnya, anime tersebut bercerita tentang seorang gadis cantik bernama Shouko Komi.
Meskipun Komi sangat populer dan dianggap sebagai dewi, dia mempunyai masalah dalam berkomunikasi dengan orang lain. Dia pun dikelilingi oleh teman-teman yang unik dan punya ciri khas masing-masing.
Pada tulisan kali ini, MogiMogy telah merangkum daftar 25 karakter yang paling menarik dalam cerita Komi-san wa, Comyushou desu. Cek pembahasan selengkapnya berikut ini!
25. Yuuji Otaku
Yuuji Otaku memang jarang mendapat sorotan, tetapi dia adalah karakter yang sangat unik. Dia punya wajah yang serius dan bukan tipikal seorang otaku seperti pada umumnya. Meskipun begitu, dia menunjukkan ketertarikan terhadap manga, film, dan novel.
24. Himeko Kishi
Himeko Kishi mempunyai penampilan yang cakep dengan rambut pirang panjang. Namun, dia juga punya sisi yang freak karena dia selalu menggunakan tangan dan kaki besi seperti seorang ksatria. Dia bahkan mengklaim dirinya sebagai pengawal Komi.
23. Mikuni Katou
Mikuni Katou sempat menjadi teman sekelompok Komi saat acara darmawisata ke Kyoto. Dia pada awalnya memang kikuk, tetapi dia ternyata adalah orang yang ramah. Dia pun sangat hebat dalam bermain shogi.
22. Akako Onigashima
Selanjutnya, ada salah satu teman dekat Yamai yang bernama Akako Onigashima. Dia biasanya terlihat santai dan ramah. Namun, dia gampang kesal apabila ada hal-hal yang mengganggunya. Saat emosinya mencapai puncaknya, dia bisa terlihat menakutkan seperti Oni.
21. Chuusaku Kometani
Chuusaku Kometani adalah teman sekelas Komi yang punya bakat sebagai komentator. Dia seringkali muncul bersamaan dengan Naruse. Dia suka memberikan komentar pedas tentang Naruse yang suka narsis dan percaya diri.
20. Hitomi Tadano
Hitomi Tadano merupakan adik perempuan Hitohito yang punya sifat cerewet. Dia pun gampang penasaran dan suka melontarkan berbagai pertanyaan. Dia cukup sering terlibat momen kocak, seperti saat Tadano berpenampilan sebagai maid dalam acara festival sekolah.
19. Mono Shinobino
Mono Shinobino termasuk karakter yang mampu menarik perhatian karena dia selalu menggunakan kostum ninja. Dia biasa nongkrong bersama dua temannya, yaitu Chiarai dan Sonoda. Mereka suka membayangkan imajinasi-imajinasi liar tentang cewek yang mereka suka.
18. Amami Satou
Dari penampilan, Amami Satou memang terlihat normal. Namun, dia punya kebiasaan yang unik. Dia suka membersihkan kelas pagi-pagi. Dia pun senang membantu orang lain sehingga kebaikannya sering dimanfaatkan oleh orang lain.
17. Ayami Sasaki
Seperti Mikuni, Ayami Sasaki merupakan teman satu grup Komi dalam acara kunjungan wisata ke Kyoto. Meskipun sempat gugup, dia kemudian bisa akrab dengan Komi. Dia ternyata adalah pemain yo-yo profesional dan pernah menjadi juara 3 dalam turnamen yo-yo internasional.
16. Nokoko Inaka
Nokoko Inaka mempunyai sifat yang pendiam dan cenderung minder karena dia berasal dari desa. Dia berusaha menutup-nutupi fakta tersebut dari temannya agar dia tidak dikucilkan. Tanpa dia sadarai, sebagian besar teman sekelasnya aslinya sudah tahu fakta tersebut.
15. Masayoshi Komi
Selanjutnya, ada ayah Komi yang mempunyai masalah komunikasi seperti Komi. Saat mereka berkunjung ke sebuah restoran, mereka lucunya tidak berbicara sama sekali meskipun mereka duduk bersama. Tingkah mereka sempat membuat pelayan terheran-heran.
14. Chika Netsuno
Chika Netsuno adalah kakak kelas Komi yang aktif dalam bidang atletik dan olahraga. Dia selalu tampil penuh semangat dan sangat suka berkompetisi. Dia pun punya kebiasaan unik, yaitu dia suka menilai suhu tubuh orang-orang berdasarkan semangat mereka.
13. Makeru Yadano
Makeru Yadano mengklaim dirinya sebagai rival dari Komi secara sepihak. Dia selalu berkompetisi dengan Komi dalam hal apapun, mulai penilaian fisik, olahraga, nilai, hingga kemampuan memasak. Namun, dia selalu kalah unggul dibandingkan Komi.
12. Shisuto Naruse
Selanjutnya, ada Shisuto Naruse yang mempunyai sifat narsis dan suka berhalusinasi. Dia menganggap dirinya sangat istimewa. Selain itu, dia merasa bahwa Komi hanya pantas untuk dirinya. Sifat narsisnya seringkali membawa kelucuan dalam cerita.
11. Shousuke Komi
Shousuke Komi merupakan adik Komi yang punya wajah tampan dan populer di kalangan para gadis. Seperti kakak dan ayahnya, dia mempunyai sifat yang sangat pendiam. Meskipun begitu, dia tidak menunjukkan sifat grogi saat berada di luar dan bertemu banyak orang.
10. Nene Onemine
Nene Onemine merupakan salah satu sahabat baik Tadano. Dia suka membantu Tadano yang kerepotan dalam mengerjakan tugas sebagai ketua kelas. Selain itu, dia adalah kakak yang baik dan penuh perhatian kepada adik-adiknya di rumah.
9. Makoto Katai
Dari luar, Makoto Katai memang terlihat seperti berandalan yang menakutkan. Hal itu membuat dia dijauhi oleh teman-teman sekelasnya. Padahal, dia aslinya punya sifat yang baik dan punya keinginan kuat untuk berteman. Kemunculannya seringkali membawa humor yang lucu.
8. Shuuko Komi
Selanjutnya, ada ibu dari Komi yang sangat cantik dan sering bertingkah seperti anak remaja. Dia pun mempunyai sifat yang baik dan penuh perhatian kepada putrinya. Dia sangat senang ketika Komi mengajak teman-teman sekelasnya untuk berkunjung ke rumahnya.
7. Himiko Agari
Himiko Agari merupakan teman sekelas Komi yang penakut dan gampang grogi saat berbicara di depan banyak orang. Dia merasa sangat senang saat Komi ingin mengajaknya berteman. Namun, dia lebih suka diperlakukan sebagai anjing peliharaan Komi.
6. Ren Yamai
Ren Yamai mempunyai kepribadian yang sangat kompleks. Dia sangat terobsesi dengan Komi. Dia seringkali merasa cemburu ketika Komi dekat dengan Tadano. Dia pun suka ikut-ikutan nimbrung bersama Komi walaupun dia tidak diajak.
5. Omoharu Nakanaka
Teman Komi yang satu ini adalah seorang chunibyou tingkat akut. Dia mempunyai fantasi yang sangat liar dan menganggap dirinya sebagai ksatria dari dunia fantasi. Dia pun sering mencari perhatian dari Komi dengan tingkahnya yang halu dan kocak.
4. Kaede Otori
Kaede Otori adalah gadis yang sangat lemot dalam bertindak dan berbicara. Dia butuh beberapa waktu sampai dia bisa menjawab pertanyaan lawan bicaranya. Meskipun begitu, tingkahnya yang polos terlihat sangat lucu dan menarik perhatian.
3. Najimi Osana
Najimi Osana merupakan teman Tadano saat mereka masih di SMP. Dia punya sifat yang ceria dan gampang berteman dengan banyak orang. Karena dia sedikit tomboi, Tadano lucunya sempat mengira bahwa Najimi dulunya adalah laki-laki.
Najimi awalnya mempunyai kesan yang buruk kepada Komi. Dia mengira bahwa Komi sangat sombong karena dia tidak mau bicara dengannya. Setelah dia mengenal Komi lebih dekat, dia akhirnya mengerti tentang Komi hingga dia pun menjadi teman Komi.
2. Hitohito Tadano
Hitohito Tadano adalah orang pertama yang mau berteman dengan Komi. Dia punya sifat yang baik dan bisa memahami orang lain. Karena itulah, dia bisa menyadari bahwa Komi mengalami kesulitan dalam hal berkomunikasi.
Tadano pun selalu memotivasi Komi dan memberikan keberanian kepada Komi untuk berinteraksi dengan teman-teman sekelasnya. Lambat laun, mereka berdua menjalin hubungan yang sangat dekat dan mengarah ke hal-hal yang berbau romantis.
1. Shouko Komi
Posisi pertama tentu saja ditempati oleh Komi-san yang menjadi MC utama dalam cerita. Dia mempunyai masalah komunikasi sejak dia masih kecil. Meskipun begitu, dia sangat ingin mendapatkan seorang teman.
Komi mempunyai impian untuk bisa berteman dengan 100 orang. Dia pun berusaha secara pelan-pelan untuk mencapai tujuan tersebut. Berkat dukungan dari Tadano, lingkup pertemanannya jadi bertambah hingga dia pun jadi lebih baik dari sebelumnya.