Kamen Rider Outsiders merupakan salah satu serial spin-off Kamen Rider terbaru yang sangat menarik. Serial tersebut menghadirkan banyak Rider keren, khususnya para Rider jahat yang sering berbuat kekacauan.
Pada tulisan kali ini, MogiMogy ingin mengulas daftar Kamen Rider Terkuat yang muncul dalam cerita Outsiders. Siapa sajakah mereka? Cek ulasan selengkapnya berikut ini!
12. Kamen Rider Brain
Brain alias Roidmude 003 termasuk musuh utama yang harus dihadapi oleh Kamen Rider Drive. Dia sempat bermimpi jadi Kamen Rider. Impian tersebut pada akhirnya terwujud dalam cerita Kamen Rider Zi-O: Over Quatzer.
Brain kembali muncul dalam cerita Kamen Rider Outsiders, tetapi kekuatannya terbilang lebih inferior dibandingkan Rider lain. Dia sempat berpihak kepada Zein sampai akhirnya dia memutuskan untuk menentangnya.
11. Kamen Rider Horobi
Horobi pernah menjadi musuh utama dalam cerita Kamen Rider Zero-One. Meskipun begitu, dia mengalami perubahan kepribadian hingga dia jadi berpihak manusia. Dia sempat mendukung cita-cita Zein yang ingin menghapuskan kejahatan dari dunia.
Horobi pun sempat mengajak Kamen Rider Kenzan untuk bergabung di pihaknya. Dia juga sempat bertarung melawan Bronze Drive walaupun dia akhirnya kalah. Setelah dia melihat niat buruk Zein, dia jadi berubah pikiran dan berusaha menentangnya.
10. Kamen Rider Bronze Drive
Rider terkuat selanjutnya yang ikut terlibat dalam Kamen Rider Outsiders adalah Tenjuro Banno alias Kamen Rider Gold Drive. Setelah dibangkitkan kembali oleh Foundation X, dia uniknya mengalami perubahan penampilan.
Armornya yang dulu berwarna emas berubah menjadi perunggu kecokelatan. Meskipun begitu, kekuatannya masih tetap menakutkan. Dia mampu membuat Horobi babak belur walaupun pada akhirnya dia dihancurkan oleh Kamen Rider Zein.
9. Kamen Rider Thouser
Gai Amatsu alias Kamen Rider Thouser turut muncul dalam cerita Kamen Rider Outsiders, tepatnya pada Episode 0. Dia adalah salah satu orang yang menyadari ancaman dari Zein sehingga dia berusaha mencari rekan kuat demi mengalahkan Zein.
Ketika Kamen Rider Genm bertarung melawan Arch Orphnoch, Gai menginterupsi pertarungan mereka dan mengajak mereka untuk membentuk aliansi untuk melawan Zein. Namun, kedua belah pihak menolak tawaran Gai.
8. Kamen Rider Juuga
George Karizaki merupakan seorang ilmuwan nyentrik yang muncul dalam cerita Kamen Rider Revice. Dia kembali muncul dalam cerita Kamen Rider Outsiders. Perannya terbilang penting karena dialah yang menciptakan Zein Driver.
Di akhir episode keempat, George terlihat mengeluarkan Driver miliknya. Hal itu mengindikasikan bahwa dia akan bertarung sebagai Kamen Rider Juuga. Mengingat kekuatan yang dimiliki olehnya, dia menjadi salah satu Rider terkuat dari Kamen Rider Outsiders.
7. Kamen Rider Diend
Kamen Rider Diend merupakan Rider yang hobi berpetualang dan menjelajahi dunia lain seperti halnya Kamen Decade. Dia dapat menggunakan Rider Card untuk memanggil Rider tertentu untuk membantunya di medan pertarungan.
Kamen Rider Diend turut muncul dalam cerita Kamen Rider Outsiders, tepatnya pada episode pertama. Dia turut terlibat konflik pertempuran antar Rider, seperti Ouja, Odin, Zolda. Meskipun motifnya belum dijelaskan, dia termasuk karakter terkuat dalam cerita Outsiders.
6. Kamen Rider Ark Zero
Dalam cerita Kamen Rider Zero One, Ark Zero memang mempunyai kekuatan yang terbilang overpower. Namun, kekuatannya terlihat kalah unggul dibandingkan Rider lain yang muncul dalam cerita Outsiders.
Saat bertarung melawan Desast yang mendapatkan kekuatan baru, Ark Zero bisa dikalahkan dengan mudah. Dia juga dibuat babak belur oleh Kamen Rider Zein hingga dia dikalahkan oleh Kamen Rider Garren yang bertransformasi ke King Form.
5. Kamen Rider Desast
Desast adalah Megid yang sangat liar dan sulit untuk dikontrol. Dalam cerita Kamen Rider Saber, dia sempat kalah dan hancur setelah dia dikalahkan oleh Kenzan. Namun, dia dibangkitkan kembali oleh Foundation X dalam cerita Outsiders.
Desast pun mendapatkan kekuatan baru setelah dia melihat Kenzan dikalahkan Ark Zero. Dia mampu berubah menjadi Kamen Rider. Kekuatannya terbilang sangat unggul hingga dia mampu mengalahkan Ark Zero tanpa merasa kesulitan.
4. Kamen Rider Ouja
Kamen Rider Ouja adalah salah satu Rider jahat yang paling disukai fans. Kemunculannya dalam cerita Kamen Rider Outsiders jadi menarik perhatian para fans, apalagi dia mendapatkan Survive Form seperti Kamen Rider Ryuki dan Kamen Rider Knight.
Armor Ouja jadi berubah menjadi ungu keemasan. Dalam bentuk barunya, kemampuan bertarung Kamen Rider Ouja jadi meningkat sangat signifikan. Dia pun mampu mengalahkan Kamen Rider Odin dengan Final Vent yang baru.
3. Kamen Rider Garren
Kamen Rider Garren juga kembali muncul dalam cerita Outsiders. Dia terlihat menjadi pemimpin dari BOARD. Dia termasuk Rider yang bergabung di pihak Zein. Dia sempat dipercaya oleh George untuk membawa Zein Driver.
Seperti Kamen Rider Ouja, Garren pada akhirnya mendapatkan form baru, yakni King Form. Armor Garren pun berubah menjadi keemasan dan terlihat sangat kuat. Pistolnya pun jadi berubah hingga serangannya jadi lebih destruktif.
2. Kamen Rider Genm
Kamen Rider Genm merupakan salah satu Rider terkuat dan kelihatannya punya pengaruh penting dalam cerita Kamen Rider Outsiders. Kekuatan Genm saat ini terbilang overpower karena dia bisa mengakses bentuk Musou Gamer.
Dalam bentuk tersebut, Kamen Rider Genm mampu menghentikan waktu lewat kemampuan Pause. Hal tersebut bisa membuatnya jadi lebih unggul ketimbang Rider lain. Selain itu, dia punya serangan finisher yang sangat destruktif.
1. Kamen Rider Zein
Tak perlu diragukan lagi bahwa Kamen Rider Zein adalah Rider terkuat yang muncul dalam cerita Kamen Rider Outsiders. Zein dianggap sebagai ancaman serius. Meskipun dia ingin menegakkan keadilan, dia ternyat punya cara yang sangat kejam.
Menariknya, pengguna Zein Driver adalah Sakurai Yuto alias Zeronos. Saat berubah menjadi Kamen Rider Zein, dia mampu mengakses kekuatan final form Kamen Rider lain, seperti Ex-Aid Muteki Gamer dan Xross Saber.