10 Metode Summon Beserta Penjelasannya dalam Cerita Yu-Gi-Oh!


Buat kalian yang mengikuti cerita Yu-Gi-Oh!, kalian pasti tidak asing lagi dengan konsep Summon alias pemanggilan monster ke arena. Ada berbagai metode Summon yang mempunyai aturan dan kondisi tertentu tergantung dari monster yang ingin dipanggil ke arena.

Berikut ini, MogiMogy telah merangkum sepuluh metode Summon yang ada dalam cerita Yu-Gi-Oh!. Penasaran? Cek ulasan selengkapnya berikut ini!

1. Normal Summon

Sesuai namanya, Normal Summon merupakan metode pemanggilan monster yang paling umum dan mudah digunakan. Para pemain tinggal memilih monster yang ingin dia panggil ke area pertempuran.

Monster yang bisa dipanggil melalui metode ini rata-rata adalah monster berlevel rendah dengan ATK/DEF yang tidak begitu tinggi. Selain itu, pemain normalnya hanya bisa memanggil satu monster untuk setiap giliran.

2. Tribute Summon

Monster yang punya Level 5 atau lebih tidak bisa dipanggil melalui metode biasa. Untuk memanggil monster tersebut, para pemain harus mengorbankan setidaknya satu monster di arena. Metode pemanggilan tersebut dikenal dengan istilah Tribute Summon.

Semakin tinggi level monster yang ingin dipanggil, jumlah monster yang harus dikorbankan pun semakin besar. Sebagai contoh, Dark Magician yang mempunyai Level 7 membutuhkan dua pengorbanan.

3. Flip Summon

Flip Summon merupakan sebuah metode pemanggilan yang terjadi ketika pemain mengubah posisi monster di arena secara manual. Pemain akan membalik face-down monster dalam posisi bertahan menjadi face-up dalam posisi menyerang.

Menurut berbagai sumber, Flip Summon tidak termasuk ke dalam Normal Summon atau Special Summon karena cara kerjanya yang berbeda. Normalnya, pemain hanya bisa melakukan Flip Summon sekali pada satu giliran.

Baca juga: 15 Kartu Terbaik yang Terdapat dalam Deck Yugi Muto/Atem

4. Special Summon

Sesuai namanya, Special Summon merupakan metode pemanggilan khusus sesuai dengan syarat, efek kartu, atau kondisi tertentu yang harus dipenuhi. Karena itulah, metode pemanggilan tersebut lumayan ribet dibandingkan metode sebelumnya. 

Salah satu contoh monster yang dipanggil melalui Special Summon adalah Harpie Lady Sisters milik Mai Valentine. Monster tersebut hanya bisa dipanggil dengan sebuah kartu spell bernama Elegant Egotist.

Contoh lain dari Special Summon adalah pemanggilan monster dengan menggunakan efek kartu, seperti Monster Reborn. Kartu spell tersebut memungkinkan pemain untuk memanggil monster dari kuburan ke arena.

Dalam cerita Yu-Gi-Oh!, Special Summon terbagi ke dalam beberapa sub-kategori yang lebih spesifik, yaitu Fusion Summon, Ritual Summon, Synchro Summon, Xyz Summon, Pendulum Summon, dan Link Summon

5. Fusion Summon

Sesuai namanya, Fusion Summon adalah metode pemanggilan spesial monster Fusion dari Extra Deck dengan menggunakan efek kartu, seperti Polymerization. Bukan hanya itu saja, pemain harus mempersiapkan material yang dibutuhkan untuk menggabungan.

Sebagai gambaran, kita bisa melihat kasus pemanggilan monster Fusion bernama Dark Paladin yang pernah diperlihatkan Yugi/Atem dalam cerita. Untuk memanggil monster itu, dia membutuhkan tiga kartu sebagai material, yaitu Polymerization, Dark Magician, dan Dark Paladin.

6. Ritual Summon

Ritual Summon merupakan sebuah metode yang ditujukan untuk memanggil monster Ritual. Pemain harus mempersiapkan banyak hal seperti sebuah ritual, mulai dari mempersiapkan kartu efek hingga mengorbankan monster sesuai dengan syarat atau kondisi yang berlaku.

Contoh monster yang dipanggil melalui Ritual Summon adalah Black Luster Soldier yang punya ATK dan DEF tinggi. Untuk memanggil monster tersebut, pemain membutuhkan kartu spell bernama Black Luster Ritual dan harus mengorbankan monster dengan total level 8 hingga lebih.

Baca juga: 10 Duelist Terbaik dalam Anime Yu-Gi-Oh GX

7. Synchro Summon

Synchro Summon merupakan metode pemanggilan monster yang dipopulerkan dalam cerita Yu-Gi-Oh! 5D’s. Metode tersebut digunakan untuk memanggil Synchro Monster. Seperti kasus sebelumnya, pemain membutuhkan persiapan yang rumit.

Pertama-tama, pemain harus mengorbankan dua monster beserta satu monster Tuner yang menjadi syarat pemanggilan Synchro Monster. Selain itu, total level dari monster yang dikorbankan harus setara dengan level Synchro Monster yang ingin dipanggil.

Salah satu contoh  Synchro Monster adalah Stardust Dragon yang mempunyai Level 8. Monster tersebut bisa dipanggil dengan cara mengorbankan tiga monster sebagai berikut: Debris Dragon (Level 4 Tuner), Speed Warrior (Level 2 non-Tuner), dan Quillbolt Hedgehog (Level 2 non-tuner)

8. Xyz Summon

Metode selanjutnya adalah Xyz Summon yang dipopulerkan dalam cerita Yu-Gi-Oh! ZEXAL. Cara kerja dari metode tersebut adalah dengan melakukan menyatukan atau “menumpuk” dua atau lebih monster yang mempunyai level setara dengan Rank atau Peringkat Monster Xyz.

Contoh dari Monster Xyz adalah Number 39: Utopia yang mempunyai Rank 4. Untuk memanggil monster tersebut, pemain bisa menggunakan dua buah monster Level 4, seperti Gagaga Magician dan Gogogo Golem.

9. Pendulum Summon

Seperti serial 5D’s atau ZEXAL, Yu-Gi-Oh! Arc-V menghadirkan metode pemanggilan baru yang disebut Pendulum Summon. Metode pemanggilan tersebut memungkinkan pemain untuk memanggil beberapa monster pada saat yang bersamaan.

Penjelasan dari metode ini terbilang lumayan rumit. Pertama, pemain harus mempunyai dua Monster Pendulum yang ada di Pendulum Zones. Setelah itu, Pendulum Scale pada setiap monster akan mengukur dan menentukan batas level monster yang bisa dipanggil.

Kita bisa ambil contoh dua kartu Monster Pendulum, yaitu Performapal Barokuriboh dengan Pendulum Scale satu dan Performapal Celestial Magician dengan Pendulum Scale delapan. Dari kedua kasus itu, pemain bisa memanggil banyak monster, mulai dari level dua hingga tujuh.

10. Link Summon

Sebagai penutup, ada Link Summon yang diperkenalkan dalam cerita Yu-Gi-Oh! VRAINS. Metode ini berfungsi untuk memanggil Monster Link. Caranya adalah mengorbankan monster yang dikontrol pemain sesuai dengan jumlah Link Rating yang ada pada Link Monster.

Kita bisa ambil contoh Decode Talker yang mempunyai Rating 3. Untuk memanggil monster itu, pemain membutuhkan tiga buah monster di arena. Semakin tinggi jumlah Rating monster itu, maka semakin tinggi pula pengorbanannya.

***

Mungkin itu saja penjelasan yang bisa penulis sampaikan terkait metode Summon yang ada dalam cerita/permainan Yu-Gi-Oh!. Mohon maaf apabila ada kekurangan dalam penulisan artikel ini. Terima kasih atas kunjungannya.

Baca juga: Seluruh Protagonis Utama dalam Serial Anime Yu-Gi-Oh!

Previous Post Next Post

Contact Form