Mengenal Lebih Dekat Dot Barrett dalam Cerita Mashle


Dot Barrett merupakan salah satu karakter pendukung yang berperan penting dalam cerita Mashle. Dia menjalin hubungan baik dengan Mash Burnedead beserta teman-temannya. Selain itu, dia sering terlibat pertarungan melawan karakter lain.

Pada kesempatan kali ini, MogiMogy ingin mengajak kalian untuk mengenal lebih dekat sosok Dot Barrett dalam cerita Mashle. Penasaran? Cek ulasan selengkapnya berikut ini!

Sifat dan Kepribadian

Dot mempunyai sifat yang sangat berisik dan gampang meledak-ledak. Dia pun seringkali menganggap dirinya sebagai pemeran utama. Meskipun dia terkesan arogan, dia pada aslinya mempunyai sifat yang baik hati dan loyal terhadap teman-temannya.

Salah satu hal yang lucu dari Dot adalah dia sangat terobsesi untuk mendapatkan pacar yang cantik. Selain itu, dia seringkali merasa iri dengan cowok berwajah tampan karena mereka populer di kalangan gadis.

Masa Lalu Dot Barret

Dalam pertarungan melawan Love, Dot sempat memperlihatkan kilas baliknya ketika dia masih kecil. Dia sempat dirundung oleh anak-anak seumurannya. Namun, dia selalu dibela oleh kakak perempuannya yang cakep.

Kakak perempuannya pun menasihati Dot untuk melawan balik. Selain itu, dia berpesan kepada Dot untuk bertarung demi teman-teman yang berharga baginya. Pesan tersebut menjadi pemicu yang membuat kekuatan Dot meningkat saat dia melawan Love.

Menyukai Lemon Irvine

Dot terlihat menaruh ketertarikan terhadap Lemon Irvine yang imut dan cantik. Setiap kali bertemu dengan Lemon, dia selalu mengungkapkan perasaannya secara terang-terangan. Meskipun begitu, cintanya tentu saja tak terbalaskan.

Lemon lebih menyukai Mash karena dia pernah diselamatkan oleh Mash saat mereka mengikuti ujian masuk. Peristiwa itu meninggalkan kesan yang berharga dan membuat Lemon jatuh hati kepada Mash.

Baca juga: Mengenal Tiga Asrama Akademi Sihir Easton dalam Cerita Mashle

Pengguna Sihir Ledakan

Dalam hal kemampuan bertarung, Dot menggunakan sihir bernama Explomb yang berbasis ledakan. Dia mampu menciptakan bola-bola api yang mampu menghasilkan ledakan dan kerusakan masif ke arah targetnya. 

Dot pun mempunyai dua teknik sihir andalan, yaitu Machinegun Explomb dan Explomb Bomb. Dia sempat memperlihatkan kekuatannya dengan jelas ketika dia bertarung melawan Silva Iron, Shuen Getsuku, dan Love Cute.

Mempunyai Kutukan Ira Kreuz

Sebagai pengguna satu tanda, Dot mempunyai kemampuan sihir rata-rata. Namun, dia ternyata mempunyai terlahir dengan sebuah kutukan bernama Ira Kreuz yang berbentuk tanda silang di dahinya.

Ira Kreuz akan aktif ketika emosi Dot sedang mencapai puncaknya. Kekuatannya pun menjadi meluap-luap hingga dia berubah menjadi iblis petarung. Dia pertama kali memperlihatkan kemampuan itu saat dia menghadapi Love Cute.

***

Barangkali itu saja penjelasan tentang sosok Dot Barret yang muncul dalam cerita Mashle. Jangan lupa follow kami di Google News biar kalian tidak ketinggalan artikel terbaru dari MogiMogy!

Baca juga: 7 Anggota Magia Lupus Beserta Kekuatannya dalam Cerita Mashle

Previous Post Next Post

Contact Form