JoJo’s Bizarre Adventure merupakan serial manga dan anime karangan Hirohiko Araki yang menghadirkan cerita petualangan unik dan khas. Serial tersebut terbagi ke dalam beberapa part atau bagian dengan protagonis yang berbeda-beda.
Mereka adalah keturunan dari keluarga Joestar yang mempunyai sifat pemberani. Selain itu, mereka mempunyai nama yang khas dan bisa dipanggil dengan julukan JoJo. Mereka pun juga sangat ahli dalam pertarungan.
Pada kesempatan kali ini, MogiMogy ingin mengulas lebih lanjut tentang serial-serial JoJo’s Bizarre Adventure beserta alur ceritanya secara singkat. Penasaran? Cek pembahasan selengkapnya berikut ini!
1. Phantom Blood
Phantom Blood merupakan bagian pertama yang menjadi awal mula dari cerita JoJo’s Bizarre Adventure. Cerita dari serial ini berfokus pada konflik antara Jonathan Joestar melawan Dio Brando yang menjadi musuh bebuyutannya.
Mereka tumbuh sebagai saudara angkat sejak masih kecil. Namun, Dio sangat jahat dan suka berperilaku buruk kepada Jonathan. Selain itu, dia terobsesi untuk mengambil alih harta kekayaan keluarga Jonathan.
Cerita bertambah runyam ketika Dio berubah menjadi vampir setelah dia menggunakan Topeng Batu. Dia pun menjadi sangat kuat dan sulit untuk dibunuh. Demi mengalahkan Dio, Jonathan harus mempelajari kekuatan Hamon di bawah bimbingan Anthonio Zeppeli.
2. Battle Tendency
Battle Tendency berfokus pada petualangan seru cucu Jonathan yang bernama Joseph Joestar. Jika Jonathan terkenal elegan dan beretika, Joseph mempunyai sifat yang bebas dan suka berbuat aksi yang gila di sekitarnya.
Joseph pun berhadapan dengan musuh berbahaya yang dikenal sebagai Manusia Pilar. Mereka adalah orang-orang dari zaman kuno sekaligus pencipta dari Topeng Batu yang bisa mengubah seseorang menjadi vampir.
Manusia Pilar mempunyai kekuatan yang sangat hebat, tetapi mereka lemah terhadap serangan berbasis Hamon. Dalam pertempuran melawan mereka, Joseph dibantu oleh beberapa rekan terpercaya, seperti Caesar Zeppeli dan Lisa Lisa.
3. Stardust Crusader
Stardust Crusader merupakan salah satu part dari JoJo’s Bizarre Adventure yang sangat populer karena serial inilah yang pertama kali memperkenalkan konsep Stand. Berbeda dengan Hamon, Stand adalah manifestasi dari jiwa dan semangat bertarung seseorang.
Alur cerita Stardust Crusader berfokus pada petulangan Jotaro Kujo, Joseph Joestar, dan rekan-rekannya untuk mengalahkan DIO yang bangkit dari tidur panjangnya. Kebangkitan DIO membawa kutukan bagi ibu Jotaro hingga nyawanya dalam bahaya.
Tim Joestar pun berkelana menuju ke Mesir yang menjadi tempat persembunyian DIO. Namun, perjalanan mereka tidaklah mudah karena mereka harus berhadapan dengan para pengguna Stand yang bekerja di bawah perintah DIO.
4. Diamond Is Unbreakable
Bagian keempat dari JoJo’s Bizarre Adventure adalah Diamond Is Unbreakable yang menghadirkan nuansa yang berbeda. Serial ini bercerita tentang petualangan aneh Josuke Higashikata di sebuah kota kecil bernama Morioh.
Josuke merupakan cucu dari Joseph Joestar dari hasil hubungan terlarang. Dia pun mampu menggunakan kekuatan Stand. Dia menggunakan kekuatan tersebut untuk menghentikan ulah para pengguna Stand yang berbuat masalah di kotanya.
Salah satu ancaman terbesarnya adalah pembunuh berantai bernama Yoshikage Kira. Dia telah melakukan aksi kejahatan secara sembunyi-sembunyi selama bertahun-tahun. Karena itulah, Josuke beserta teman-temannya berusaha untuk menghentikannya.
Baca juga: Mengenal Anggota “Egypt 9 Glory Gods” dalam Cerita JoJo’s Bizarre Adventure
5. Golden Wind
Golden Wind menghadirkan sebuah cerita tentang konflik mafia yang berlatar di wilayah Italia. Tokoh utama dari serial tersebut adalah Giorno Giovanna, keturunan dari DIO yang mewarisi darah Joestar.
Giorno bergabung dengan sebuah grup mafia bernama Passione dan berniat mengincar posisi puncak. Namun, hal itu tidaklah mudah karena dia tidak tahu identitas asli beserta kekuatan dari bos organisasi tersebut.
Giorno beserta teman-temannya berusaha untuk mengungkap identitas bos organisasi tersebut hingga mereka dicap pengkhianat. Mereka pun diburu oleh para pengguna Stand yang punya kekuatan mematikan, termasuk bos mereka.
6. Stone Ocean
Stone Ocean bercerita tentang petualangan putri Jotaro yang bernama Jolyne Cujoh. Setelah difitnah dan ditetapkan bersalah atas kasus kriminal, dia dijebloskan di penjara Green Dolphin Street dan terpaksa harus bertahan hidup di sana.
Jolyne seringkali melewati berbagai situasi yang berbahaya, seperti pertarungan melawan pengguna Stand yang bekerja di bawah perintah Enrico Pucci. Selain itu, dia berusaha merebut Stand ayahnya yang dicuri oleh Pucci.
Jolyne yang awalnya terlihat lemah tumbuh menjadi gadis yang kuat dan pemberani seperti ayahnya. Selain itu, dia berhasil bertahan berkat bantuan dan dukungan dari teman-teman yang sangat dia percaya.
7. Steel Ball Run
Steel Ball Run dianggap sebagai bagian terbaik dari serangkaian cerita JoJo’s Bizarre Adventure. Cerita serial tersebut terjadi di semesta alternatif dan mengambil latar waktu di abad ke-18. Tokoh utama dari serial itu adalah Johnny Joestar.
Johnny Joestar diceritakan mengikuti sebuah kompetisi balapan di Amerika. Hadiah balapan tersebut sangatlah besar, yakni 50 juta dollar. Namun, perlombaan tersebut berubah menjadi pertarungan yang sengit dan berbahaya.
Johnny harus menghadapi musuh kuat, yaitu Presiden Amerika yang bernama Funny Valentine. Mereka berusaha untuk mengumpulkan tubuh dari mayat suci yang telah diawetkan. Pertarungan keduanya menjadi momen yang epik dalam cerita.
8. JoJolion
Bagian kedelapan dari JoJo’s Bizarre Adventure adalah JoJolion. Pemeran utama dari serial tersebut adalah Josuke Higashikata yang ada di dunia alternatif. Latarnya pun berlangsung di kota Morioh dengan nuansa yang baru.
Josuke diceritakan tengah kehilangan ingatannya karena suatu alasan. Dia pun berusaha mengembalikan ingatan tersebut dan menemukan jati dirinya. Selama proses pencarian tersebut, dia seringkali berhadapan dengan musuh yang mengincarnya.
9. The JOJOLands
Setelah ditunggu-tunggu cukup lama, JoJo’s Bizarre Adventure akhirnya mengeluarkan serial manga terbaru yang berjudul The JOJOLands. Serial tersebut menghadirkan tokoh utama yang menarik, yaitu Jodio Joestar.
Latar utama serial tersebut berlokasi di Hawaii yang mempunyai pegunungan berapi. Dia mempunyai tujuan untuk menjadi kaya raya dan berdiri di atas puncak mekanisme dunia. Selain itu, dia pun tidak takut terlibat dengan tindakan kriminal.
Baca juga: 12 Pengguna Hamon dalam Cerita JoJo’s Bizarre Adventure