8 Zord T-Rex yang Paling Keren dalam Cerita Power Rangers


T-Rex merupakan salah satu bentuk Zord yang seringkali muncul dalam cerita Power Rangers. Zord tersebut biasanya terlihat sangat badass. Selain itu, Zord tersebut mempunyai cara bertarung yang ganas dan agresif.

Pada tulisan kali ini, MogiMogy ingin mengulas daftar Zord T-Rex yang paling keren. Penasaran? Cek ulasan selengkapnya berikut ini!  

1. Tyrannosaurus Dinozord (Mighty Morphin)

Tyrannosaurus Dinozord milik Jason merupakan Zord T-Rex pertama dalam sejarah Power Rangers. Dalam hal penampilan, Zord tersebut memang kalah keren dibandingkan Zord-Zord T-Rex di generasi penerusnya. Namun, Zord tersebut tetaplah ikonik.

Selain kuat dan ganas, Tyrannosaurus Dinozord punya berbagai kemampuan menarik. Contohnya adalah menembakkan api dari kedua matanya hingga menciptakan ledakan seismik lewat raungan keras.

2. Quantasaurus Rex (Time Force)

Meskipu serial Time Force tidak mengambil tema dinosaurs, serial tersebut menyuguhkan Zord dinosaurus yang ganas bernama Quantasaurus Rex. Zord tersebut dikendalikan oleh Eric Myers alias Quantum Ranger melalui komando suara.

Quantasaurus Rex dilengkapi dengan berbagai persenjataan keren, seperti peluncur torpedo dan laser penembak yang bisa membekukan musuh. Selain itu, Zord tersebut akan bertambah ganas saat berubah ke bentuk Megazord.

3. Tyrannozord (Dino Thunder)

Tyrannozord merupakan Zord berwujud T-Rex yang dikendalikan oleh Conner McKnight. Seperti T-Rex pada umumnya, Tyrannozord punya gaya bertarung yang ganas sekaligus agresif. Ekor dari Zord tersebut uniknya juga berfungsi seperti mesin bor.

Tyrannozord memegang peran yang sangat penting dalam formasi Thundersaurus Megazord bersama dengan Tricerazord dan Pterazord. Salah satu teknik andalan dari Megazord tersebut adalah Dino Drill.

4. Paleozord 2 (RPM)

Paleozord merupakan tiga buah Zord yang dirancang oleh Dr. K dengan basis hewan purba dan kereta lokomotif. Karena hewan purba itu telah punah, Paleozord tidak bisa sinkron dengan Bio-Field milik Ranger sehingga Zord tersebut jadi tidak bisa dikontrol.

Paleozord 2 mempunyai penampilan yang terlihat mirip T-Rex. Zord tersebut mampu menyerang musuh dengan gigitan kuat. Selain itu, Zord tersebut berfungsi sebagai kaki kanan dari PaleoMax Megazord.

Baca juga: 10 Rekan Robot yang Paling Menarik dalam Cerita Power Rangers

5. T-Rex Zord (Dino Charge)

Seperti kasus-kasus sebelumnya, T-Rex Zord dalam cerita Dino Charge juga dikontrol oleh Ranger Merah. Zord tersebut aktif secara otomatis pada saat Tyler menemukan Red Energem. Uniknya, Tyler memanggil T-Rex Zord dengan nama panggilan Rexy.

T-Rex Zord bisa menyerang lawan secara langsung dengan menggigit musuhnya. Zord tersebut berperan penting dalam kombinasi Dino Charge Megazord. Selain itu, Zord tersebut mampu meningkatkan kekuatan Tyler melalui alat khusus bernama T-Rex Super Charger

6. Dino Zord (Megaforce)

Dalam cerita Power Rangers Megaforce, Dino Zord merupakan salah satu bagian dari serangkaian Zord yang dikenal dengan sebutan Land Brothers Zord. Karena itulah, Zord tersebut tidak bisa beroperasi secara terpisah.

Ketika dipanggil ke medan pertempuran, Dino Zord selalu datang bersama dengan Beetle Zord dan Rhino Zord. Ketiga Zord tersebut memegang peran yang sangat penting dalam pembentukan Land Megazord. 

7. Q-Rex Drill (Super Megaforce)

Q-Rex Drill merupakan Zord yang dikendalikan oleh Orion. Zord tersebut menariknya menggunakan model yang terinspirasi dari Quantasaurus Rex milik Eric Myers dalam cerita Power Rangers Time Force.

Tidak hanya itu, Zord ini sangatlah unik karena Zord ini mempunyai tiga mode yang bisa disesuaikan dengan situasi pertempuran. Mode tersebut adalah Q-Rex Drill, Q-Rex Dinozord, dan Q-Rex Megazord. 

8. T-Rex Champion Zord (Dino Fury)

T-Rex Champion Zord adalah Zord berbentuk T-Rex yang dikendalikan oleh Zayto si Ranger Merah. Zord ini terlihat sangat keren sekaligus ganas dan dilengkapi dengan persenjataan tempur, seperti tembakan laser yang sangat kuat. 

Bukan hanya itu saja, T-Rex Champion Zord bisa memasuki bentuk Battle Mode untuk memudahkan pergerakannya dalam pertempuran. Selain itu, Zord tersebut memegang fungsi utama dalam berbagai kombinasi Megazord.

Baca juga: 15 Battlizer yang Paling Keren dalam Cerita Power Rangers

Previous Post Next Post

Contact Form