10 Anggota Dewan Elite Totsuki Terbaru di Shokugeki no Souma


Dewan Elite Totsuki merupakan sebuah kelompok yang sangat bergengsi dan punya pengaruh kuat di Akademi Totsuki. Mereka beranggotakan sepuluh siswa terbaik dengan kemampuan memasak yang terbaik dan berada di atas rata-rata siswa pada umumnya.

Setelah pertandingan Regiment de Cuisine, Dewan Elite Totsuki mengalami perubahan dengan anggota baru yang didominasi oleh teman-teman seangkatan Souma. Siapa sajakah mereka? Cek ulasan selengkapnya berikut ini! 

10. Megumi Tadokoro

Pada awalnya, Megumi Tadokoro dianggap sebagai koki yang payah dan tidak mempunyai bakat di bidang memasak. Berkat bantuan dan dukungan Souma, dia mempunyai keinginan kuat untuk terus belajar hingga berkembang lebih hebat seiring berjalannya waktu.

Megumi biasa memasak dengan sepenuh hati hingga hidangannya selalu memberi kehangatan bagi para penikmatnya. Di samping itu, dia juga sering mengandalkan kreativitasnya dalam memasak karena dia terinspirasi dari Souma. 

9. Nene Kinokuni

Nene Kinonuki sebelumnya menempati kursi keenam dalam jajaran Dewan Elite Totsuki. Dia sempat kehilangan posisinya setelah kalah dalam pertandingan Regiment de Cuisine. Namun, dia berhasil merebutnya kembali hingga dia menempati kursi kesembilan.

Nene berasal dari keluarga Kinokuni yang sangat menjunjung adat dan tradisi. Dia mempunyai sifat yang judes dan sering memasang wajah datar. Dalam hal kemampuan, dia mempunyai spesialiasi dalam pembuatan soba. 

8. Etsuya Eizan

Dalam formasi sebelumnya, Etsuya Eizan menempati kursi kesembilan. Dia juga sempat kehilangan posisi tersebut karena dia kalah dalam pertandingan Regiment de Cuisine. Dia kemudian menempati kursi kedelapan dalam jajaran Dewan Elite Totsuki terbaru.

Eizan mempunyai sifat yang sombong, licik, dan bermental pebisnis. Dia juga dikenal dengan julukan Alquimista karena dia mempunyai wawasan luas tentang kandungan kimia dalam bahan makanan. Dia bisa memanfaatkan pengetahuan tersebut untuk menjatuhkan musuhnya.

Baca juga: 10 Juri yang Paling Keren di Shokugeki no Souma

7. Takumi Aldini

Takumi Aldini merupakan seorang koki muda yang berbakat dari Italia. Dia selalu menganggap Souma sebagai rival terberatnya. Setelah Regiment de Cuisine, dia berhasil menjadi anggota Dewan Elite Totsuki dan menempati kursi ketujuh. 

Sebelum belajar ke Akademi Totsuki, Takumi beserta adiknya bekerja di restoran pamannya yang bernama Trattoria Aldini. Dia mempunyai spesialisasi dalam membuat masakan Italia. Dia biasa memasak dengan pisau Mezzaluna yang menjadi ciri khasnya.

6. Alice Nakiri

Selanjutnya, ada Alice Nakiri yang menempati kursi keenam dalam jajaran Dewan Elite Totsuki terbaru. Dia merupakan sepupu dari Erina yang cantik dan mempunyai sifat kekanak-kanakan. Meskipun begitu, dia punya keahlian memasak yang mengesankan.

Alice mempunyai spesialisasi di bidang gastronomi molekuler. Dia seringkali memasak dengan alat-alat canggih seperti berada di sebuah laboratorim. Selain itu, hidangan yang dia sajikan juga sangat khas dan anti mainstream.

5. Ryo Kurokiba

Ryo Kurokiba merupakan pelayan pribadi Alice yang menempati kursi kelima di Dewan Elite Totsuki terbaru. Dia memang terlihat seperti seorang pemalas yang pasif. Namun, dia bisa berubah menjadi orang yang agresif saat dia sedang memasak dan memakai ikat kepala khasnya.

Ryo berasal dari Denmark dan pernah bekerja sebagai koki di sebuah bar. Dia mempunyai keahlian dalam memasak hidangan seafood, seperti ikan dan lobster. Dia mampu menentukan kualitas ikan segar dalam satu kali pandangan.

Baca juga: 9 Anggota Les Cuisiners Noirs di Shokugeki no Souma

4. Akira Hayama

Dalam jajaran Dewan Elite Totsuki terbaru, Akira Hayama menempati posisi keempat. Dia sempat menantang Kuga dalam pertandingan memasak untuk merebut posisi ketiga. Namun, dia kalah dalam pertandingan tersebut.

Hayama dikenal sebagai penguasa aroma. Dia mempunyai indera penciuman yang sangat sensitif sehingga dia bisa meracik rempah-rempah yang tepat untuk setiap hidangannya. Salah satu menu andalan Hayama adalah masakan kare. 

3. Terunori Kuga

Terunori Kuga pada awalnya adalah anggota Dewan Elite Totsuki yang menempati kursi kedelapan. Setelah Regiment de Cuisine, dia berhasil naik ke posisi atas, tepatnya di kursi ketiga. Namun, dia perlu bersusah payah untuk mempertahankan posisinya.

Kuga dikenal sangat ahli dalam memasak hidangan pedas yang berasal dari China, khususnya Mapo Tofu khas Shicuan. Dia juga memimpin ekskul masakan China dan membawahi banyak anggota yang sangat loyal terhadapnya.

2. Satoshi Isshiki

Kursi kedua ditempati oleh Satoshi Isshiki yang sebelumnya menempati kursi ketujuh. Isshiki merupakan kakak kelas Souma sekaligus penghuni Asrama Bintang Polar. Dia mempunyai kebiasaan aneh karena dia suka mengenakan celemek tanpa baju.

Meskipun begitu, Isshiki mempunyai sifat yang ramah dan bisa diandalkan. Dia juga memiliki keahlian yang sangat hebat dalam memasak. Spesialisasinya adalah masakan Jepang. Dia juga bisa memanfaatkan bahan-bahan tak terduga, seperti bahan buatan para penghuni asrama.

1. Souma Yukihira

Setelah Regiment de Cuisine, Souma Yukihira pada akhirnya berhasil menempari kursi pertama di Dewan Elite Totsuki. Namun, dia merasa tidak puas karena dia belum berhasil mengalahkan Erina. Andai Erina tidak menjadi direktur baru, kursi tersebut lebih cocok untuk perempuan itu.

Terlepas dari hal itu, Souma memang pantas menempati posisi tersebut. Dia mempunyai keahlian memasak yang tidak biasa. Dia selalu berkreasi dan membuat masakan-masakan yang tidak terduga. Masakan Souma selalu membuat siapapun terkagum-kagum.

Selama menempati kursi pertama, Souma membawa perubahan yang menarik di Akadami Totsuki. Dia membolehkan siapapun untuk menantangnya dalam shokugeki dengan taruhan posisinya. Dia malah senang dengan hal itu karena dia bisa belajar dan tumbuh menjadi lebih hebat.

Baca juga: 11 Anggota World Gourmet Organization di Shokugeki no Souma

Previous Post Next Post

Contact Form