Gokushufudo alias The Way of House Husband merupakan salah satu anime terbaru yang lucu nan fresh untuk dilihat. Anime tersebut diadaptasi dari manga karya Kousuke Ono dan bercerita tentang mantan yakuza bernama Tatsu yang beralih profesi menjadi bapak rumah tangga.
Pada tulisan kali ini, MogiMogy ingin mengulas daftar karakter yang paling menarik di sepanjang cerita Gokushufudou. Kira-kira, siapa sajakah mereka? Cek ulasan selengkapnya melalui artikel berikut ini!
10. Chono
Pertama-tama, ada Chono yang dikenal sebagai ketua dari Perkumpulan Wanita di kompleks perumahan Tatsu. Dia suka nimbrung bersama ibu-ibu lain dalam berbagai kesempatan. Selain itu, dia sangat mengagumi keahlian memasak Tatsu.
9. Koharu
Koharu merupakan karakter baru yang muncul di musim kedua. Dia adalah adik dari Torajirou yang sangat cakep dan bening. Dia bekerja sebagai penjual donat. Dia sempat terlibat persaingan bisnis yang kocak dengan kakaknya.
8. Ayah Miku
Meskipun tidak diketahui namanya, ayah Miku termasuk karakter yang cukup menarik dalam cerita. Dia bersama istrinya seringkali mengunjungi Miku dan Tatsu. Selain itu, dia berusaha untuk mengakrabkan diri dengan menantunya sebisa mungkin.
7. Otaku
Selanjutnya, ada Otaku yang cukup sering muncul dan membawa humor segar dalam cerita. Dia merupakan penggemar berat Policure. Dia sempat memberikan rekomendasi kepada Tatsu yang saat itu ingin memberikan hadiah CD Policure kepada istrinya.
6. Hibari Torii
Sama seperti Tatsu, Hibari Torii merupakan mantan yakuza yang terkenal. Gara-gara usahanya bangkrut, dia terpaksa bekerja sebagai kasir di toko swalayan. Dia cukup sering terlibat konflik yang lucu bersama dengan Tatsu.
Baca juga: 10 Karakter yang Paling Menarik dalam Cerita Uzaki-chan wa Asobitai!
5. Torajirou
Setelah keluar dari penjara, Torajirou bekerja sebagai penjual crepes di jalanan. Dia mempunyai banyak kemiripan dengan Tatsu. Walaupun tampang mereka seram, mereka sangat hobi memasak dan mencoba bereksperimen dengan menu baru.
4. Masa
Selanjutnya, ada mantan anak buah Tatsu yang bernama Masa. Dia sangat mengagumi Tatsu dan menjadikannya sebagai panutan. Setelah Tatsu pensiun dan menjadi bapak rumah tangga, dia pun mempelajari gaya hidup baru sesuai dengan arahan Tatsu.
3. Gin
Berbeda dengan karakter-karakter sebelumnya, Gin merupakan kucing peliharaan Miku dan Tatsu. Dia cukup lucu dan menggemaskan. Namun, dia cukup sering berbuat masalah di sekelilingnya. Dia seringkali berinteraksi dengan hewan-hewan di sekitar rumahnya.
2. Miku
Miku adalah istri Tatsu yang sangat cantik dan pengertian. Dia mampu mengubah hidup Tatsu menjadi ke arah yang lebih baik. Dia sangat ngefans dengan Policure dan suka mengoleksi CD beserta action figure serial tersebut.
1. Tatsu
Cerita Gokushufudou tidak akan lengkap tanpa adanya Tatsu. Dia merupakan mantan yakuza yang hijrah menjadi bapak rumah tangga. Dia sangat menyayangi istrinya dan berusaha untuk membahagiakan istrinya dengan semaksimal mungkin.
Tatsu seringkali memasang wajah yang seram hingga dia suka membuat takut orang-orang di sekelilingnya. Dia mempunyai keahlian sebagai seorang koki. Dia mampu memasak makanan-makanan yang enak.
Baca juga: 10 Karakter yang Paling Cantik dalam Cerita Getsuyoubi no Tawawa