10 Karakter yang Paling Menarik dalam Cerita Scan2Go


Scan2Go merupakan salah satu serial anime tentang balapan yang sangat unik. Anime ini bercerita tentang petualangan Kaz dan anggota tim J.E.T dalam sebuah kompetisi balapan bergengsi yang terkenal di seluruh galaksi.

Dalam balapan tersebut, mereka harus berhadapan dengan pembalap dari planet lain yang mirip seperti alien. Selain itu, mereka menggunakan mobil unik yang bisa dioperasikan melalui sebuah kartu dan sistem scanning.

Mengingat betapa uniknya anime atau kartun ini, MogiMogy ingin mengulas lebih lanjut daftar karakter yang paling menarik dalam cerita Scan2Go. Siapa sajakah mereka? Cek ulasan selengkapnya berikut ini!

10. Antares

Antares adalah salah satu musuh terberat yang harus dihadapi oleh tim J.E.T. Dia mempunyai tujuan untuk menjadi lebih kuat dan melampaui orang lain. Di planet asalnya, Antares sangatlah populer di kalangan anak-anak hingga dia dianggap sebagai hero. 

Antares juga dikenal dengan julukan Lightning of the Desert. Dia mempunyai keahlian balapan yang cukup sulit ditandingi. Selain itu, dia menggunakan mobil balap bernama Scorvilain yang mirip seperti kalajengking.

9. Lady Hebina

Lady Hebina merupakan salah satu rival dari tim J.E.T. Dia memimpin sebuah kelompok yang disebut Space Pirates. Dia mempunyai dua anak buah yang sangat loyal terhadapnya, yaitu Daijako dan Kohebiko.

Demi memperolah kemenangan, Hebina berusaha untuk menghalalkan berbagai macam cara. Dia tidak ragu-ragu untuk mengeluarkan trik kotor. Selain itu, dia terlihat menjalin persaingan yang sengit melawan Fiona.

8. Jack

Jack dikenal sebagai pembalap yang sangat misterius. Dia berusaha untuk menyembunyikan identitasnya dari orang lain. Lambat laun, terungkap fakta bahwa dia adalah seorang detektif yang menegakkan keadilan di galaksi. 

Jack sempat menaruh curiga terhadap Kaz dan teman-temannya. Dia berpikir bahwa mereka bekerja sama dengan Hebina. Setelah mengenal mereka, dia malah melupakan tugas utamanya karena dia terlalu sibuk dengan dunia balapan.

Baca juga: 14 Bentuk Elemental BoBoiBoy yang Paling Keren dan Menarik

7. Dradd

Dradd termasuk salah satu pembalap yang berbakat dalam cerita Scan2Go. Dia memimpin kelompoknya sendiri. Setelah mengetahui potensi kemampuan Kaz, dia pun menganggap Kaz sebagai rivalnya.

Dradd mempunyai sifat yang ramah dan suka membantu orang lain. Dia seringkali bertindak layaknya kakak tertua yang selalu bisa diandalkan. Selain itu, dia selalu berlatih untuk meningkatkan skill balapannya.

6. Ray

Sebagai mentor dari tim J.E.T., Ray mempunyai wawasan yang sangat luas tentang dunia balapan Scan2Go. Berkat kontribusinya yang begitu besar, dia mampu membawa tim J.E.T. untuk bertanding melawan pembalap dari planet lain.

Ray mampu melihat potensi yang terdapat pada anggota tim J.E.T. Dia selalu mampu memberikan motivasi yang membuat mereka semangat untuk bertanding. Karena itulah, perannya sangat penting dalam cerita.

5. Diego Montana

Diego Montana merupakan salah satu anggota utama dari tim J.E.T. Selaras dengan tubuhnya yang gemuk, dia sangat hobi makan donat. Dia juga mempunyai hati yang sangat baik dan gampang tersentuh. 

Terlepas dari hal itu, Diego mempunyai cara pandang tersendiri dalam menjalani hidup. Dia tidak begitu khawatir dengan hal-hal sepele. Meskipun demikian, dia tidak begitu menyadari semangat bertarung yang terpendam dalam dirinya.

Baca juga: 15 Karakter Chibi Maruko-chan yang Paling Populer dan Bikin Nostalgia

4. Myron Seagram

Myron Seagram merupakan anggota tim J.E.T. yang paling muda. Dia selalu tampil keren dan sangat menyukai persaingan. Meskipun demikian, dia tidak begitu suka dengan konflik yang tidak diperlukan. 

Selain itu, Myron mempunyai keahlian yang hebat dalam bidang komputer. Dia juga menunjukkan keahlian analitik yang mengesankan. Karena itulah, dia memegang kontribusi yang besar dalam tim J.E.T.

3. Fiona Ryder

Fiona Ryder adalah satu-satunya anggota perempuan tim J.E.T. Dia menunjukkan sifat yang sangat energik dan bertekad kuat. Meskipun begitu, dia terkadang suka bersikap keras kepala dan beradu argumen dengan Kaz.

Terlepas dari hal itu, Fiona memegang peran yang sangat penting dalam tim. Dia mampu meredam pertengkaran antar sesama anggota tim. Selain itu, dia sangat suka berpergian bersama peliharaannya yang bernama Toto.

2. Shiro Sutherland

Shiro Sutherland termasuk salah satu pembalap andalan dalam tim J.E.T. Dia sangat cool sekaligus jenius. Dia mampu memikirkan strategi yang tepat sebelum dia bertanding di arena melawan musuh-musuhnya.

Walaupun Shiro sangat berbakat, dia sayangnya tidak begitu suka bergaul bersama teman-temannya. Dia lebih suka menyendiri. Dia ingin menjadi pembalap yang terkenal agar dia bisa menemukan ibunya yang terpisah darinya sejak kecil. 

1. Kaz Gordon

Sebagai protagonis utama dalam cerita Scan2Go, Kaz Gordon merupakan pembalap yang sangat berbakat dan menarik. Dia mempunyai passion yang sangat kuat dalam dunia balapan. Karena itulah, dia dipercaya untuk menjadi pemimpin tim J.E.T.

Kaz mempunyai obsesi untuk menjadi pembalap yang tercepat di seluruh luar angkasa. Demi menggapai impian itu, dia harus berjuang dengna keras. Namun, hal tidaklah mudah karena dia harus berhadapan dengan pembalap terbaik dari planet lain.

Baca juga: 12 Karakter yang Menarik dalam Cerita Bob The Builder

Previous Post Next Post

Contact Form