Gengetsu Hōzuki merupakan Mizukage Kedua yang pernah memimpin Kirigakure. Dia dikenal sebagai ahli genjutsu yang sangat hebat. Selain itu, dia mampu mengeluarkan berbagai jutsu yang unik sekaligus kuat.
Pada tulisan kali ini, MogiMogy ingin mengulas lebih lanjut daftar jutsu Gengetsu yang paling kuat dalam cerita Naruto. Yuk, kita bahas bareng-bareng berikut ini!
1. Suika no Jutsu
Suika no Jutsu merupakan sebuah jutsu unik yang menjadi ciri khas dari anggota klan Hōzuki. Jutsu ini memungkinkan pengguna untuk mengubah tubuhnya menjadi likuid alias cairan. Sebagai contoh, kita bisa melihat Suigetsu yang seringkali memanfaatkan jutsu ini.
Bukan hanya Suigetsu, Gengetsu pun menguasai jutsu ini dengan sangat hebat. Uniknya, tubuh cairnya terlihat seperti percampuran antara air dan minyak. Jutsu ini yang jelas memiliki banyak kegunaan, seperti pertahanan, kamuflase, dan menembus bangunan.
2. Mizu Bunshin no Jutsu
Mizu Bunshin no Jutsu adalah salah satu jutsu andalan yang dikuasai oleh ninja Kirigakure. Bagi ninja sekelas Gengetsu Hōzuki, jutsu ini tentu saja bukanlah jutsu yang sulit untuk dikuasai.
Jutsu ini memungkinkan pengguna untuk menciptakan sebuah clone dari air. Menariknya, clone tersebut bersifat nyata secara fisik dan bisa mengeluarkan jutsu yang sama dengan pengguna. Apabila dihancurkan, clone tersebut akan berubah menjadi air.
3. Mizufūsen no Jutsu
Selanjutnya, ada jutsu yang cukup unik bernama Mizufūsen no Jutsu. Saat mengeluarkan jutsu ini, Gengetsu akan menciptakan genangan air dengan campuran minyak. Genangan tersebut bisa menghasilkan gelembung-gelembung yang melayang di udara.
Gengetsu bisa menembakkan gelembung-gelembung tersebut layaknya peluru ke arah lawan. Kekuatan dan kecepatan serangannya cukup mengesankan hingga mampu memberikan efek kerusakan terhadap lawan.
Baca juga: Daftar Lengkap Katak Penghuni Gunung Myoboku dalam Cerita Naruto
4. Mizudeppō no Jutsu
Berbeda dengan jutsu sebelumnya, Gengetsu akan menciptakan pistol jari saat mengaktifkan Mizudeppō no Jutsu. Selain itu, dia perlu menggunakan Suika no Jutsu untuk menciptakan peluru air yang terkompresi tinggi.
Setelah itu, Gengetsu akan menembakkan peluru air tersebut dengan kekuatan penuh. Serangan ini sangat mirip seperti sebuah gunshot. Kekuatan dari peluru tersebut terbukti mampu menembus pertahanan clone pasir milik Gaara.
5. Kuchiyose no Jutsu (Ōhamaguri)
Selain mengandalkan jutsu berbasis air, Gengetsu juga menguasai Kuchiyose no Jutsu. Dia menjalin sebuah kontrak dengan kerang raksasa alias Ōhamaguri. Kerang tersebut bisa dijadikan sebagai support dalam pertempuran.
Ōhamaguri mempunyai cangkang yang sangat keras dan sulit untuk dihancurkan. Selain itu, kerang tersebut mampu menghasilkan kabut yang bisa memberikan efek ilusi pada lawan. Dengan bantuan kerang itu, Gengetsu bisa mengaktifkan genjutsu tingkat tinggi.
6. Magen: Kijō no Rōkaku
Setelah memanggil Ōhamaguri ke medan tempur, Gengetsu bisa mengeluarkan sebuah teknik genjutsu yang sangat kuat bernama Magen: Kijō no Rōkaku. Dia bisa menciptakan ilusi fatamorgana dengan bantuan uap atau kabut yang dihasilkan oleh Ōhamaguri.
Saat jutsu ini diaktifkan, lawan akan kesulitan untuk mendeteksi lokasi asli dari pengguna. Menurut Gengetsu, satu-satunya cara untuk membatalkan efek jutsu ini adalah dengan mengalahkan kerang tersebut. Akan tetapi, hal itu bukan hal yang mudah untuk dilakukan.
7. Jōki Bōi
Meskipun terlihat lucu dan agak aneh, Jōki Bōi bisa dibilang sebagai jutsu pamungkas yang dikuasai oleh Gengetsu Hōzuki. Saat menggunakan jutsu ini, Gengetsu akan menciptakan sebuah clone dari air dan minyak yang terlihat seperti versi chibi dirinya.
Clone tersebut bisa mengembang dengan cepat hingga meledak dan kembali ke bentuk aslinya. Selain itu, clone tersebut bisa bergerak dengan kecepatan tinggi sekaligus menyerang musuh dengan pedang berbentuk cair yang ada di tangannya.
Baca juga: 16 Jutsu Katon yang Terkuat dalam Cerita Naruto