Mr. 3 alias Galdino merupakan mantan anggota Baroque Works yang kini berafiliasi dengan bajak laut Buggy dan Cross Guild. Dia dikenal sebagai pengguna buah iblis Doru Doru no Mi yang membuat dia menjadi manusia lilin.
Lilin buatan Mr. 3 sangatlah keras layaknya sebuah besi. Zoro bahkan sempat dibuat putus asa karena dia tidak mampu memotong lilin Mr. 3 dengan pedangnya. Meskipun demikian, lilin tersebut sangat lemah terhadap api.
Pada kesempatan kali ini, MogiMogy ingin membahas lebih lanjut daftar teknik Mr. 3 yang paling menarik dalam cerita One Piece. Penasaran? Cek informasi selengkapnya berikut ini!
10. Candle House
Sesuai dengan namanya, Candle House memungkinkan Mr. 3 untuk menciptakan sebuah rumah kotak dari lilin. Teknik ini sangat cocok digunakan untuk berlindung dari serangan musuh karena lapisan lilin tersebut sangatlah keras.
Mr. 3 sempat menggunakan teknik ini saat dia berhadapan dengan pasukan serigala di Impel Down Level 5. Dia bisa menciptakan lubang kecil di rumah lilin itu agar dia bisa mengamati situasi di sekelilingnya.
9. Doru Doru Ball
Mirip seperti teknik sebelumnya, Doru Doru Ball termasuk teknik yang sangat berguna untuk pertahanan. Saat mengeluarkan jurus ini, Mr. 3 akan menciptakan sebuah bola yang terbuat dari lilin.
Bola tersebut sangatlah keras dan mampu melindungi Mr. 3 dari bahaya. Sebagai contoh, dia berhasil selamat dari terkaman Bananawani milik Crocodile yang sangat ganas dan memiliki kekuatan yang brutal.
8. Doru Doru no Yakata
Ketika mengeluarkan jurus Doru Doru no Yakata, Mr. 3 akan menciptakan beberapa clone dirinya. Berkat kemampuan melukis Miss Goldenweek, clone tersebut jadi terlihat sama persis sehingga musuh akan kesulitan untuk membedakannya.
Teknik ini sangat berguna untuk mengelabuhi musuh dan memberikan serangan kejutan terhadap lawan. Meskipun demikian, teknik ini tidak mempan saat digunakan terhadap Luffy karena Luffy bisa menemukan tubuh asli Mr. 3 dengan cepat.
Baca juga: 10 Pertarungan yang Paling Seru dalam Cerita Alabasta
7. Candle Lock
Candle Lock adalah salah satu teknik andalan Mr. 3 yang praktis digunakan dalam pertarungan. Saat mengeluarkan jurus ini, Mr. 3 akan menyerang sekaligus mengunci bagian tubuh lawan dengan lilinnya yang sangat keras.
Mr. 3 pertama kali memperlihatkan teknik ini saat dia bertarung melawan Luffy di Little Garden. Pada saat ini, teknik ini sempat membuat Luffy kerepotan. Meskipun begitu, teknik ini belum mampu mengalahkan Luffy.
6. Candle Wall
Sesuai namanya, Candle Wall merupakan sebuah teknik yang memungkinkan Mr. 3 untuk menciptakan dinding pertahanan dari lilin. Dinding tersebut sangat keras layaknya baja dan mampu menahan serangan musuh.
Mr. 3 sempat menggunakan teknik ini untuk menahan serangan racun mematikan dari Magellan. Meskipun demikian, dinding tersebut pada akhirnya hancur dan meleleh ketika Magellan menggunakan kemampuan Venom Demon.
5. Candle Jacket
Candle Jacket termasuk salah satu jurus pamungkas Mr. 3 yang sangat menarik. Ketika mengeluarkan teknik ini, Mr. 3 akan mengeluarkan lilin dalam jumlah yang sangat masif dan menargetkannya ke arah lawan.
Lilin tersebut untuk menahan anggota tubuh lawan hingga membuat lawan tidak bisa bergerak. Teknik ini terbukti efektif untuk melumpuhkan Brogy, padahal dia dikenal sebagai raksasa yang sangat kuat.
Baca juga: 10 Teknik Buggy yang Paling Menarik dalam Cerita One Piece
4. Doru Doru Arts “Ken”
Doru Doru Arts “Ken” merupakan salah satu jurus Mr. 3 yang tak kalah menarik. Saat menggunakan jurus ini, dia akan menciptakan pedang raksasa yang terbuat dari lilin. Setelah itu, dia akan mengarahkan pedang itu ke arah lawan.
Mr. 3 bisa mengkombinasikan teknik ini dengan Candle Jacket secara bersamaan. Kombinasi dari kedua teknik tersebut membuat target benar-benar lumpuh hingga dia tidak akan bisa berbuat apa-apa.
3. Doru Doru Candle Armor
Doru Doru Candle Armor pertama kali diperlihatkan oleh Mr. 3 saat dia melapisi tubuh Luffy dengan armor lilin. Berkat teknik ini, Luffy jadi terlihat seperti petarung yang keren hingga dia terharu dan mengeluarkan air mata.
Berkat bantuan dari lilin Mr. 3, Luffy pun mampu menyerang tubuh racun Magellan tanpa takut terluka. Meskipun demikian, serangannya tidak lagi efektif setelah Magellan menggunakan kekuatan Venom Demon.
2. Tokudai Candle Service Set
Selain cerdik dan licik, Mr. 3 dikenal sebagai karakter yang memiliki jiwa seorang seniman. Hal itu bisa kita lihat dari jurusnya yang disebut Tokudai Candle Service Set. Teknik tersebut terlihat sangat estetik dan memiliki sentuhan seni.
Saat mengeluarkan teknik tersebut, Mr. 3 akan menciptakan pilar lilin raksasa yang terlihat mirip kue ulang tahun. Pilar lilin itu mampu menjebak beberapa target dan mengubah target menjadi patung lilin secara perlahan-lahan.
1. Candle Champion
Chandle Champion mungkin bisa dibilang sebagai teknik pamungkas dari Mr.3. Saat mengeluarkan teknik ini, Mr. 3 akan melapisi tubuhnya dengan armor lilin yang membuatnya jadi terlihat seperti mecha atau robot petinju.
Mr. 3 bisa menyerang lawan dengan serangan tinju bertubi-tubi. Dia sempat membuat Luffy kerepotan dalam pertarungan. Selain unggul dalam hal ofensif, armor tersebut juga membuat pertahanan Mr. 3 jadi lebih kuat.
Baca juga: 10 Teknik Terkuat Crocodile dalam Cerita One Piece