10 Rekomendasi Anime yang Bercerita Tentang Lika-Liku Pernikahan


Romance merupakan salah satu genre anime yang paling populer dan digemari oleh para fans anime. Ada banyak cerita anime romantis dengan berbagai alur cerita yang manis dan mengharukan. Salah satunya adalah cerita tentang kehidupan pernikahan dan rumah tangga.

Pada tulisan kali ini, MogiMogy ingin membahas secara khusus daftar rekomendasi anime menarik yang bercerita tentang lika-liku pernikahan. Tanpa basa-basi lagi, langsung kita bahas aja yuk berikut ini!

10. I Can’t Understand What My Husband Is Saying

I Can’t Undestand What My Husband Is Saying merupakan sebuah anime tentang kehidupan pernikahan seorang otaku bernama Hajime Tsunashi. Ia biasa menghabiskan waktunya dengan bekerja sebagai blogger.

Hajime menikah dengan perempuan bernama Kaoru yang berprofesi sebagai pegawai kantor. Hubungan keduanya sangatlah unik karena mereka mempunyai kepribadian yang berbeda. Kaori pun mengalami kesulitan untuk memahami jalan pikiran suaminya sebagai otaku.

9. Marriage of God & Soul

Selain menghadirkan cerita tentang pernikahan, Marriage of God & Soul menghadirkan konsep tentang sci-fi dan mecha dan dibumbui dengan komedi yang lucu. Cerita dari anime ini berfokus pada seorang pilot mecha bernama Goh Saruwatari. 

Dalam pertempuran melawan alien, Goh bertemu dengan perempuan bernama Anna Aoi. Setelah merasa cocok, keduanya memutuskan untuk menikah. Selama menikah, mereka berdua harus mengalami berbagai masalah, apalagi setelah mantan kekasih Goh datang ke kehidupan mereka. 

8. The Way of The Househusband

The Way of The Househusband bercerita tentang seorang mantan yakuza bernama Tatsu yang belajar untuk menjadi suami yang baik bagi keluarganya. Di masa lalu, Tatsu merupakan pria yang ditakuti dan dikenal dengan gelar Legendary Immortal Dragon.

Namun, Tatsu perlahan mulai berubah setelah dia menikah. Ia berusaha untuk memberikan yang terbaik bagi istrinya, contohnya seperti menyiapkan makanan di meja atau memberikan hadiah menarik kepada istrinya. 

Baca juga: 15 Rekomendasi Anime Martial Arts yang Paling Seru dan Populer

7. Tonikawa: Over The Moon For You

Tonikawa: Over The Moon For You merupakan anime romantis dan komedi yang punya alur cerita menarik. Tokoh utama dalam anime ini adalah seorang remaja bernnama Nasa Yuzaki. Suatu hari, dia terlibat kecelakaan hingga dia diselamatkan oleh gadis cantik.

Setelah pertemuan itu, ia ingin mengajak gadis tersebut berkencan. Gadis itu menerima tawaran Yuzaki dengan satu syarat, yaitu mereka harus menikah. Keduanya pun akhirnya menikah dan berusaha untuk saling mengenal satu sama lain.

6. In This Corner of The World

Berbeda dengan seri anime sebelumnya, In This Corner of The World adalah sebuah film historis yang pertama kali ditayangkan pada tahun 2016. Cerita dari anime ini berfokus pada seorang gadis periang bernama Suzu Urano yang tinggal bersama neneknya di Hiroshima.

Ketika beranjak dewasa, ia pun menikah dengan seorang pemuda dan mulai menjalani kehidupan baru. Setelah tinggal bersama keluarga barunya, ia pun merasakan homesick dan rindu dengan kampung halamannya.

5. Love Is Like A Cocktail

Selain menyuguhkan adegan romantis, Love Is Like A Cocktail juga menghadirkan humor yang lucu. Anime ini bercerita tentang kisah pernikahan Chisato Mizusawa bersama suaminya yang bernama Sora. 

Chisato bekerja sebagai seorang asisten manajer. Selain itu, dia mengaku bahwa dia tidak menyukai alkohol. Diam-diam, dia sangat menyukai minuman tersebut. Namun, rahasia tersebut hanya diketahui oleh suaminya. Keduanya menunjukkan momen yang lucu ketika bersama. 

Baca juga: 15 Rekomendasi Anime Tentang Sihir yang Paling Menarik

4. Final Approach

Final Approach termasuk anime yang mengusung tema romantis bercampur komedi. Anime ini bercerita tentang kehidupan Ryo yang terpaksa untuk menikah karena dia harus mengikuti program rahasia pemerintah. 

Karena tingkah kelahiran sangat rendah, para penduduk dipaksa untuk menikah sesuai dengan tingkat kecocokan mereka. Dalam kasus Ryo, ia menikah dengan gadis bernama Shizuka. Berbeda dengan Ryo yang merasa canggung, Shizuka sangat senang bisa menikah dengan Ryo.

3. Komatta Jii-San

Tidak seperti anime-anime sebelumnya, cerita dari Komatta Jii-San berfokus pada sepasang suami istri yang telah berusia renta. Mereka berdua menjalani keseharian yang menyenangkan sekaligus lucu untuk ditonton.

Meskipun mereka sudah tua, mereka masih bisa bertingkah laku seperti anak muda. Mereka masih tetap romantis dan menjalin hubungan yang hangat. Melalui kisah mereka, kita bisa belajar bahwa tentang pentingnya merawat kehidupan pernikahan dengan cinta hingga menua bersama.

2. Clannad: After Story

Sesuai judulnya, After Story merupakan cerita lanjutan anime Clannad yang bercerita tentang kisah romantis antara Tomoya Okazaki dan Nagisa Furukawa. Setelah mereka berdua lulus dari sekolah, mereka pun mulai menjalani hubungan mereka ke jenjang yang lebih serius.

Mereka pun memutuskan untuk menikah dan memulai keluarga baru. Namun, kehidupan mereka tentu saja penuh cobaan dan lika-liku. Meskipun demikian, mereka berhasil melewati suka dan duka secara bersama-sama. 

1. My Bride Is A Mermaid

My Bride Is A Mermaid merupakan anime yang sangat menarik karena anime ini menggabungkan cerita romantis, komedi, dan supranatural. Sesuai judulnya, anime ini bercerita tentang seorang laki-laki yang menikah dengan seorang mermaid alias putri duyun.

Suatu hari, Nagasumi Michishio diselamatkan oleh seorang duyung bernama Sun Seto. Dalam cerita, manusia yang mengetahui nama seorang duyung akan berada dalam bahaya. Untuk mencegah hal tersebut, Nagasumi dan Sun pun harus menikah dan menjaga hubungan mereka agar tetap rahasia.

Baca juga: 10 Rekomendasi Anime Tentang Superhero yang Paling Seru

Previous Post Next Post

Contact Form