Saiyan merupakan salah satu ras terkuat dalam cerita Dragon Ball. Mereka memiliki fisik dan kekuatan super yang jauh lebih unggul dari manusia biasa. Sayangnya, ras tersebut nyaris punah dan para keturunan dari ras ini tersebar di berbagai Universe atau semesta.
Yang menarik, para Saiyan memiliki kemampuan untuk bertransformasi ke bentuk Super Saiyan yang meningkatkan kemampuan tempur mereka secara drastis. Kira-kira, siapa sajakah Saiyan terkuat dalam cerita Dragon Ball? Yuk, kita bahas sama-sama berikut ini!
10. Cabba
Cabba merupakan salah satu Saiyan dari Universe 6 yang diperkenalkan dalam cerita Dragon Ball Super. Saiyan yang satu ini cukup kuat dan tangguh karena dia mampu bersaing dalam turnamen yang diikuti oleh petarung-petarung kuat.
Yang menarik, Cabba mampu belajar dengan cepat. Dia sempat menunjukkan transformasinya selama bertarung di turnamen. Selain itu, sosok Cabba mampu menarik perhatian Vegeta hingga Vegeta mau melatih Cabba di planet lain. Dengan bantuan Vegeta, Cabba mampu memaksimalkan potensi untuk menjadi lebih kuat.
9. Kaulifla
Berbeda dengan Cabba, kemampuan bertarung Kaulifla lebih terampil karena dia mampu mengaktifkan mode Super Saiyan 1 dan 2. Setelah Goku membantu Kaulifla untuk mengendalikan bentuk Super Saiyan kedua, skill bertarung Kaulifla meningkat dengan sangat drastis.
Namun, Kaulifla tetap saja bukan tandingan Goku dalam hal kekuatan. Goku bahkan menganggap pertarungan antara dia melawan Kaulifla layaknya permainan. Meskipun demikian, kemampuan Kaulifla patut diapresiasi, apalagi saat dia melakukan fusion bersama dengan Kale.
8. Future Trunks
Future Trunks merupakan Saiyan dari timeline yang berbeda dan memiliki latar belakang yang sangat menarik. Karakter ini mampu bertransformasi ke bentuk Super Saiyan dengan sangat hebat. Meskipun dia belum mencapai tahap Super Saiyan 3, Future Trunks mampu menggunakan bentuk Super Saiyan Rage yang sangat kuat.
Berbekal pedang sekaligus tekad untuk menyelamatkan planetnya yang telah hancur, Future Trunks mampu menebas Fused Zamasu. Hal itu adalah prestasi yang sangat hebat hingga Vegeta memuji aksi dari Future Trunks. Meskipun dia tidak ikut andil dalam Tournament of Power, Future Trunks sempat terlibat dalam cerita Universal Conflict Saga di Dragon Ball Heroes.
Baca juga: 10 Arc/Saga yang Paling Seru dalam Cerita Dragon Ball
7. Gohan
Anak tertua dari Goku ini adalah salah satu Saiyan yang sangat tangguh dalam cerita Dragon Ball. Dia sempat menunjukkan kekuatan Super Saiyan miliknya saat dia bersama dengan petarung Z yang lain bertempur melawan Cell yang punya kekuatan mengerikan.
Meskipun Gohan mewarisi darah Saiyan, dia tidak ingin bergantung dengan kekuatan dan memilih untuk berfokus pada sisi kemanusiaan yang ada pada dirinya. Karena itulah, Gohan terus melatih kekuatan fisiknya. Meski sempat pensiun dari dunia bela diri, Gohan kembali lagi bertarung dalam Tournament of Power.
6. Kale
Kale adalah Saiyan yang paling kuat dari Universe 6. Ia memiliki transformasi yang sangat menarik ketika dia berubah ke dalam bentuk Ikari. Perubahannya pun sangat mirip dengan sosok Broly. Tidak hanya soal penampilan saja, kekuatan Kale pun mampu bersanding sejajar dengan petarung kuat dari Universe lain.
Yang membuat Kale berbeda adalah dia memiliki amarah yang sangat kiat ketika bertarung di medan tempur. Kemarahannya yang tidak terkontrol membuat musuhnya jadi kerepotan. Kekuatannya terlihat jelas selama berlangsungnya turnamen adu kekuatan.
5. Camber
Camber termasuk salah satu karakter baru yang diperkenalkan dalam cerita Dragon Ball. Dia mewarisi kekuatan Saiyan dan ia mampu bertransformasi hingga ke bentuk Super Saiyan 3. Dalam bentuk itu, Camber mampu bersaing melawan Jiren dan mengalahkan Top dengan mudah dalam pertempuran.
Meskipun demikian, kekuatan Camber belum sebanding dengan Goku yang mempunyai Ultra Instinct. Akan tetapi, Camber masih berpotensi untuk bertambah lebih kuat seiring berjalannya waktu hingga kekuatannya mampu menyaingi Goku. Yang jelas, Caber adalah petarung yang sangatlah kuat.
Baca juga: 10 Versi Kamehameha yang Paling Kuat dalam Cerita Dragon Ball
4. Vegeta
Sejak awal kemunculannya, pangeran Saiyan ini memang sangat menarik perharian. Dia merupakan rival dari Goku yang selalu bertambah kuat seiring bertambah kuatnya Goku. Selain itu, Vegeta seringkali mengembangkan transformasi baru agar dia tidak kalah dari Goku.
Sebelum Goku menguasai teknik Ultra Instinct, kekuatan Vegeta tidak jauh berbeda dari Goku. Selain itu, Vegeta juga telah berhasil menguasai Super Saiyan Blue. Sayangnya, Goku selalu satu langkah lebih depan darinya dalam hal kekuatan.
3. Broly
Broly merupakan Saiyan legendaris yang memiliki kekuatan mengerikan. Dia mampu membuat Goku dan Vegeta kesulitan saat bertarung melawannya. Broly memiliki kemampuan untuk bertransformasi ke bentuk Super Saiyan Legendaris dengan kekuatan yang meluap-luap.
Dalam pertempuran satu lawan satu, Broly di masa lalu lebih unggul dari Goku dan Vegeta. Satu-satunya cara untuk mengalahkan Broly saat itu adalah Goku dan Vegeta harus melakukan tarian fusion dan menyatukan kekuatan. Setelah berubah menjadi Gogeta, mereka berdua akhirnya mampu menjatuhkan Broly dalam pertempuran.
2. Goku
Goku adalah salah satu Saiyan terkuat yang ada dalam cerita Dragon Ball dan kekuatannya selalu berkembang dari waktu ke waktu. Dia telah menguasai keempat level dari Super Saiyan hingga kini dia mendapatkan kekuatan Ultra Instinct yang sangat hebat.
Meskipun Goku belum sepenuhnya menguasai teknik tersebut, kekuatan Goku meningkat dengan sangat drastis dan setara dengan dewa. Kekuatannya saat ini pun bisa dianggap jauh lebih kuat dari Broly yang dulu tidak mampu dia kalahkan sendirian. Hanya petarung sekuat dewa yang bisa mengalahkan Goku saat ini.
1. Goku Hitam
Meskipun bukanlah Saiyan asli, Goku Hitam mampu menggunakan kekuatan Saiyan dalam pertarungan. Dia memiliki kekuatan yang sangat mengerikan dan jauh lebih kuat ketimbang Saiyan pada umumnya. Dia mampu menguasai teknik Goku hanya dari pengamatan singkat.
Setelah melawan Goku, Goku Hitam mampu menguasai bentuk Super Saiyan Rose. Secara teknis, bentuk tersebut jauh lebih kuat dan bisa dibilang sebagai bentuk sempurna dari Super Saiyan Blue. Meskipun dia tidak memahami apapun tentang ras Saiyan, Goku Hitam yang jelas sangatlah kuat, apalagi setelah dia menggabungkan kekuatannya dengan Zamasu.
Baca juga: 10 Teknik Terkuat Piccolo Jr. dalam Cerita Dragon Ball