Keroro Gunsou merupakan salah satu anime Jepang yang dulu sempat tayang di Indonesia. Anime ini bercerita tentang sebuah invasi alien bernama Keronian yang berniat menaklukkan bumi. Salah satu alien yang ditugaskan untuk melakukan misi itu adalah Keroro dan tim pletonnya.
Lucunya, Keroro tidak
menyerang manusia. Ia malah berteman baik dengan manusia dan mulai menyukai
bumi. Karena itulah, Keroro pun memutuskan untuk melindungi bumi bersama
teman-temannya.
Nah, pada
kesempatan kali ini MogiMogy ingin
mengulas terkait karakter Keroro yang terbaik dan paling bikin nostalgia. Siapa
ajakah mereka itu? Yuk, kita langsung lihat aja di bawah ini!
10. Kiruru
Kiruru merupakan
artifisial Keronian yang menjadi musuh utama bagi Keroro dkk dalam film Keroro Gunso the Super Movie.
Karakter ini sangat berbahaya karena Kiruru berpotensi untuk menghancurkan seluruh
bumi dengan kekuatannya.
Kiruru mampu
menyerap energi dari emosi negatif manusia dan menjadikan energi negatif itu
sebagai sumber kekuatannya. Semakin banyak energi yang ia serap, Kiruru mampu
berubah menjadi raksasa dengan daya hancur yang mengerikan.
9. Pururu
Karakter yang
satu ini merupakan teman kecil dari Keroro dan Dororo. Ia memiliki sifat yang
baik dan tegas, tetapi juga agak sombong. Dalam cerita, ia berperan sebagai
pemimpin tim medis dari pleton Garuru.
Pururu biasa
membawa suntikan yang besar. Ia bisa menggunakan itu sebagai senjata untuk
bertarung dan sebagai alat untuk menyembuhkan luka rekan-rekannya. Uniknya,
Pururu juga memiliki akses untuk berubah wujud ke dalam bentuk manusia.
8. Zoruru
Selanjutnya, ada
karakter Zoruru yang memiliki penampilan seperti cyborg. Bagian kiri tubuhnya terbuat dari mekanik dan tangan
kirinya menyimpan pedang rahasia yang bisa digunakan untuk bertarung. Selain
itu, Zoruru juga punya sifat yang dingin.
Zoruru mempunyai
dendam pribadi terhadap Dororo. Karena itulah, dia lebih mengutamakan niat
balas dendam dibandingkan misi utama yang diberikan kepadanya. Terlepas dari
hal itu, karakter ini merupakan petarung yang kuat dari pleton Garuru.
Baca juga: 10 Karakter Kartun Hanna-Barbera yang Paling Legendaris
7. Tororo
Karakter yang
satu ini merupakan anggota dari tim Garuru yang berperan sebagai tukang retas
dan ahli intelijen. Keahliannya kurang lebih hampir menyamai Kururu dan mereka
berdua adalah rival yang sangat sengit.
Tororo berambisi
untuk membuktikan kecerdasannya yang tinggi dan menjatuhkan Kururu. Meskipun
begitu, Tororo tidak pernah mendapatkan kemenangan karena ia berhasil
dikalahkan oleh Kururu berkali-kali.
6. Garuru
Nah, karakter
yang satu ini merupakan pemimpin dari tim Garuru yang diberi tugas untuk
mengambil alih misi Keroro dalam mengambil alih bumi. Ia adalah pemimpin yang
tegas dan kuat. Selain itu, dia juga merupakan kakak dari Giroro.
Garuru selalu berusaha untuk memberikan keputusan yang terbaik bagi timnya. Sepanjang cerita, Garuru biasa terlibat percecokan dengan tim Keroro. Karena itulah, kehadiran Garuru dan pletonnya sempat membuat Keroro ketakutan.
5. Dororo
Dororo adalah
salah satu assasins terbaik yang
dimiliki oleh Keron Army. Ia bergabung dengan tim Keroro untuk menaklukkan
bumi. Lucunya, ia malah mengabaikan misi itu dan lebih memilih untuk menjadi
ninja sekaligus pelindung bumi.
Dororo biasa
menghabiskan waktunya untuk bermeditasi dan berlatih. Karena itu, ia biasa
diabaikan oleh teman-temannya hingga membuat ia minder. Selain itu, Dororo
biasa terlibat pertarungan dengan Zoruru yang menjadi musuh bebuyutannya.
4. Kururu
Next, ada Kururu yang berperan sebagai
ahli strategi sekaligus pakar IT dalam tim Keroro. Ia sangat jenius dan
memiliki kepribadian yang sangat kompleks. Lucunya, kejeniusannya meningkat
drastic setelah ia memakan bumbu kari panas
Meskipun pangkat
Kururu lebih tinggi dari Keroro, ia tidak dipercaya menjadi pemimpin tim karena
sifatnya yang egois dan menakutkan. Karena itu, ia hanya berperan sebagai
bawahan dari Keroro. Terlepas dari hal itu, Kururu punya peran penting untuk menghalau
serangan Tororo dari tim Garuru.
Baca juga: 9 Karakter Film Angry Bird yang Terbaik
3. Tamama
Karakter ini
adalah anggota termuda sekaligus terbaru dari tim Keroro. Ia seperti mempunyai kepribadian
ganda dan sering mengalami perubahan hati yang sangat signifikan. Ia bisa terlihat
sangat baik dan ramah, tetapi ia bisa berubah menjadi tukang ngamuk.
Dalam bertarung,
Tamama memiliki serangan yang mirip dengan teknik chi. Serangan utamanya adalah Tamama
Impact yang memungkinkan ia untuk mengeluarkan energi beam dari dalam mulutnya.
Nggak hanya itu, ia juga mengembangkan teknik tendangan yang ia pelajari dari
anak yang hobi sepak bola.
2. Giroro
Giroro mungkin
bisa dibilang sebagai petarung terkuat yang dimiliki oleh tim Keroro. Ia memiliki
sifat yang sangat keras dan gampang marah. Sepanjang hidupnya, Giroro
mendedikasikan dirinya untuk terus berlatih dan menjadi tentara yang penuh
kebanggaan.
Kerja keras
Giroro bukan tanpa maksud dan tujuan. Ia ingin menjadi kuat seperti kakaknya
dan memenuhi ekspektasi keluarganya. Dalam bertarung, Giroro biasa menggunakan
berbagai macam senjata api. Namun, ia punya sisi negatif karena ia seringkali
meninggalkan pletonnya seenaknya sendiri.
1. Keroro
Karakter terbaik
dalam daftar ini tentu saja adalah Keroro yang menjadi tokoh utama dalam
cerita. Ia merupakan sersan sekaligus pemimpin dari tim Keroro. Bukannya menaklukkan
bumi, Keroro malah berteman dengan manusia dan menyukai planet tersebut.
Sehari-hari,
Keroro biasa berperan sebagai tukang cuci sekaligus pembantu di rumah Hinata. Nggak
hanya itu, dia sangat hobi baca manga dan mengikuti cerita Gundam. Meskipun agak
konyol, Keroro sebenarnya kuat dan sangat pintar dalam hal menyusun strategi
militer. Uniknya, Keroro akan bertambah kuat saat ia makan belimbing.
Baca juga: 17 Karakter Transformer yang Paling Keren dan Badass