Quirk atau bakat merupakan kekuatan unik
yang muncul dalam cerita Boku no Hero
Academia. Quirk tersebut biasanya terlihat mengesankan dan dapat menjadi
berbahaya bila kemampuan quirk itu dilatih secara maksimal.
Sepanjang cerita
BNHA, ada banyak quirk-quirk yang unik
dan kuat dengan berbagai karakteristik masing-masing. Karena itulah, MogiMogy kali ini pengen membagikan
daftar quirk terkuat dan paling berbahaya dalam cerita Boku no Hero Academia.
15. Whirlwind – Inasa Yoarashi
Quirk milik
Inasa Yoarashi ini memungkinkan dia untuk memanipulasi angin sekaligus
menciptakan tornado yang sangat kuat. Selain itu, Inasa dapat menggunakan
quirk-nya untuk membuatnya terbang atau memberinya kecepatan yang luar biasa.
Salah satu bukti dari kekuatan quirk ini adalah pada saat dia mengalahkan banyak peserta ujian pada Provisional Hero License Exam. Rasanya sangat susah untuk menahan kekuatan quirk ini.
14. Warp Gate - Kurogiri
Warp Gate adalah quirk milik Kurogiri
yang biasanya digunakan sebagai teknik teleportasi. Sekilas, quirk ini mungkin
tidak terlalu berbahaya, tetapi quirk ini sangat berguna dan memiliki kemampuan
yang mengesankan.
Kurogiri dapat
memindahkan sekutu dalam waktu singkat dari satu tempat ke tempat lain. Nggak
hanya itu, pengguna quirk juga berpotensi memindahkan lawan ke tempat lain
dengan mudah, misalkan memindahkannya ke gunung vulkanik atau ke bawah lautan.
13. Fierce Wing - Hawks
Berikutnya, ada
quirk dari Hawks yang bernama Fierce Wing.
Fungsi dari quirk ini nggak cuman untuk terbang dengan kecepatan tinggi aja,
tetapi Hawks dapat memanipulasi bulu-bulu yang ada pada sayapnya.
Uniknya, bulu
tersebut sangatlah kuat dan dapat dibentuk ke dalam berbagai ukuran. Selain
itu, bulu tersebut juga cukup tajam hingga mampu memotong objek atau lawan.
Quirk milik Hawks juga sangat berguna untuk memindahkan orang-orang dari lokasi
pertempuran ke tempat yang aman.
12. Brainwashing – Hitoshi Shinso
Dalam hal
pertarungan fisik, Hitoshi Shinso mungkin sangatlah lemah. Namun, dia nyatanya
memiliki quirk yang sangat berbahaya, yaitu brainwashing
atau cuci otak. Dengan quirk itu, ia dapat dengan mudah mencuci otak lawan
untuk melakukan apapun yang dia perintahkan.
Syarat dari
pengaktifkan quirk ini adalah lawan harus merespon kata-kata penggunanya. Jika
dia menjadi pro hero yang lebih kuat, dia pasti akan menjadi hero yang ditakuti
oleh para penjahat berkat quirk-nya dan dia nggak perlu susah-susah buat
terlibat pertarungan fisik.
11. Explosion – Katsuki Bakugo
Next, ada quirk Explosion milik Bakugo
yang sangat khas. Quirk tersebut mengandung semacam nitroglycerin yang bisa memicu ledakan. Nggak hanya itu aja, dia
dapat mengontrol skala ledakan, mulai dari ledakan kecil hingga erupsi besar
yang mengerikan.
Dengan quirk
ini, Bakugo berpotensi menghancurkan apapun dengan ledakannya tanpa susah
payah. Sayangnya, quirk ini memiliki kelemahan karena quirk ini tidak berfungsi
secara optimal saat digunakan dalam air.
10. Manifest – Tamaki Amajiki
Quirk dari
Tamaki ini sangatlah unik karena Manifest memungkinkan dia untuk mewujudkan bentuk
apapun yang dia makan dan masih aktif dalam sistem pencernaannya. Hal itu
membuat quirk-nya sangat berguna dan dia memiliki beberapa opsi senjata yang
bisa digunakan dalam pertarungan.
Misalkan, dengan menyantap takoyaki, Tamaki dapat mengubah jarinya menjadi tentakel. Selain itu, dia juga sering makan kerang agar dia bisa menggunakan cangkang untuk perlindungan diri. Jika pengguna dari quirk ini punya nafsu makan yang nggak normal, potensi dari quirk ini pasti lebih berbahaya lagi.
9. Stress - Re-Destro
Pemimpin dari Meta Liberation Army alias Re-Destro termasuk salah satu pengguna quirk tipe transformasi yang sangat berbahaya. Dengan quirk bernama Stress, dia mampu mengubah rasa stress dan emosi negatif yang ia terima dalam pertarungan menjadi kekuatan monster yang mengerikan.
Saat mengaktifkan kekuatannya, tubuh sekaligus kekuatan fisik Re-Destro akan meningkat lebih besar sehingga dia memiliki serangan penghancur yang kuat. Ia sempat membuat Shigaraki kesulitan dalam pertempuran. Selain itu, kekuatan Re-Destro jadi lebih menakutkan saat dia menggunakan senjata khusus bernama Claustro.
8. Hellflame - Endeavor
Quirk milik Endeavor ini memungkinkan
dia untuk mengeluarkan serangan api yang mampu membakar lawannya hingga menjadi
abu tak tersisa. Dengan kekuatan ini, Endeavor menunjukkan kemampuannya sebagai
hero saat melawan High-End Nomu.
Salah satu teknik terkuat dari Endeavor ialah Prominence Burn dengan daya serang yang begitu intens dan destruktif. Hal itu membuktikan bahwa quirk ini sangatlah kuat dan Endeavor berhasil memaksimalkan potensi dari quirk ini.
7. Half-Cold Half-Hot – Todoroki Shoto
Sejak
kemunculannya, Todoroki memang memiliki penampilan yang sangat unik karena
rambutnya memiliki dua warna, putih dan merah, yang merepresentasikan quirk-nya. Half-Cold Half-Hot memungkinkan Todoroki untuk mengeluarkan es dan
api.
Kekuatan es
berasal dari ibunya, sedangkan kekuatan api berasal dari ayahnya, Endeavor. Hal
itu tentu menjadi keuntungan tersendiri bagi Todoroki karena dia bisa
menggunakan dua elemen secara bersamaan dalam pertarungan.
6. Eraser – Shota Aizawa
Guru dari kelas
1-A di U.A High School ini mungkin terlihat pemalas dan kurang termotivasi.
Namun, Aizawa-sensei memiliki quirk yang unik dan hebat. Ia mampu menghapus
quirk orang lain dalam waktu sementara sehingga targetnya tidak akan berkutik di
hadapannya.
Namun, Aizawa
harus menatap targetnya secara terus menerus tanpa berkedip agar quirk-nya bisa
tetap aktif. Oleh karena itulah, Aizawa sering mengalami mata kering kronis
berkat efek kekuatannya sendiri. Untuk mengatasi itu, dia biasa menggunakan
obat tetes mata.
5. Decay – Tomura Shigaraki
Decay adalah
salah satu quirk berbahaya dalam seri BNHA. Quirk yang dimiliki oleh Tomura
Shigaraki ini memungkinkan dia untuk menghancurkan apapun yang disentuhnya.
Bisa dibayangkan bukan seberapa mengerikannya quirk ini?
Quirk ini dapat
digunakan Tomura untuk menyerang target, baik itu target organic atau bukan.
Karena itulah, Tomura dapat membunuh lawannya dengan mudah hanya dengan sekali
sentuh. Sayangnya, Tomura belum sepenuhnya mampu mengontrol kemampuannya.
4. Overhaul – Kai Chisaki
Quirk milik Kai
Chisaki ini juga tak kalah berbahaya dibanding Decay milik Tomura. Overhaul
memungkinkan Chisaki untuk melakukan penghancuran dan penyusunan ulang terhadap
objek atau target apapun yang dia sentuh.
Dengan kemampuan
ini, Chisaki dapat dengan mudah menghancurkan lawan atau mendesain ulang lokasi
di sekelilingnya sehingga dia sangat sulit untuk dilaca. Selain itu, Chisaki
hanya perlu satu jari untuk melakukan kontak dengan si target agar quirk-nya bisa aktif.
3. Rewind
Rewind adalah
salah satu quirk paling berbahaya sepanjang cerita BNHA. Quirk ini dimiliki
oleh Eri dan termasuk salah satu hasil dari mutasi yang sangat langka. Quirk
ini memungkinkan Eri untuk mengembalikan keadaan fisik seseorang ke kondisi
sebelumnya.
Sebagai contoh,
Eri dapat mengembalikan tubuh yang penuh luka ke kondisi yang masih prima atau
mengembalikan luka lama yang sudah sembuh. Potensi dari quirk Eri nggak
berhenti di situ karena dia bisa menghilangkan quirk atau bakat orang lain. Hal itulah yang membuat dia
dimanipulasi oleh Chisaki dan gengnya yang jahat.
2. One For All
Selanjutnya, ada
One For All yang sangat legendaris
dalam cerita BNHA. Pada dasarnya, One For
All merupakan quirk yang diturunkan secara turun temurun dari generasi ke
generasi. Quirk ini memberikan penggunanya untuk memiliki sejumlah kekuatan
besar secara akumulatif terhadap seseorang.
Pemilik quirk
ini nantinya memiliki kekuatan fisik yang luar biasa dan serangannya sangatlah
kuat untuk menghancurkan apapun. Namun, quirk ini sangat susah dikendalikan,
seperti halnya Deku yang berjuang mati-matian dalam menggunakannya. Terlepas
dari hal itu, quirk inilah yang berhasil membawa All Might ke puncak tertinggi
para pahlawan dan menjadi simbol perdamaian.
1. All For One
All For One bisa disebut sebagai antithesis
atau lawan dari One For All. Quirk yang
satu ini sangatlah menakutkan dan paling berbahaya karena All For One mampu mengambil kemampuan/quirk dari orang lain secara
permanen lalu menggunakannya untuk dirinya sendiri.
Selain mencuri kekuatan orang lain, All For One juga mampu menciptakan serangan kombinasi berdasarkan quirk yang sudah dia miliki. Dia juga bisa memberikan quirk tersebut kepada orang lain yang dia pilih. Karena itulah, All For One sangatlah berbahaya dan pengguna dari quirk ini sangatlah sulit untuk dilawan, bahkan oleh All Might sekalipun.