Dalam cerita
Fairy Tail, terdapat banyak guild yang berisi sekumpulan penyihir kuat baik itu
guild resmi maupun guild kegelapan. Guild biasanya menjadi wadah bagi para
penyihir untuk bekerja dengan cara menyelesaikan sebuah misi. Setelah misi itu
selesai, para penyihir akan mendapatkan sejumlah uang yang biasa mereka gunakan
untuk membiayai kehidupan mereka sehari-hari.
Nah, kali ini MogiMogy akan membahas daftar guild
terkuat yang pernah muncul dalam cerita Fairy Tail. Daripada kita berbasa-basi
panjang lebar, lebih baik kita langsung bahas aja yuk berikut ini.
10. Blue Pegasus
Guild terkuat
berikutnya adalah Blue Pegasus yang sangat dihormati dan terkenal berkelas.
Master dari guild ini adalah Bob yang merupakan teman baik Makarov. Anggota
dari guild ini rata-rata memiliki penampilan yang elegan dan fashionable. Sayangnya, hanya beberapa
penyihir saja yang terkenal di guild ini, seperti kelompok Trimens yang
dipimpin oleh Ichiya, Karen Lilica yang telah tewas, dan Jenny Realight yang
mendapat julukan sebagai Miss Fiore.
Kemampuan
penyihir Blue Pegasus memang tidak terlalu mengerikan dibanding guild lain,
tetapi mereka seringkali terlibat dalam misi berbahaya, seperti saat mereka
bertarung melawan Oracion Seizs. Selain itu, mereka juga sering membantu Fairy
Tail dalam berbagai situasi sulit. Blue Pegasus juga memiliki sebuah senjata
sihir andalan bernama Christina.
9. Mermaid Hell
Berbeda dengan
guild Blue Pegasus yang terkenal elegan, Mermaid Hell adalah guild yang seluruh
anggotanya berisi perempuan-perempuan cantik dan tangguh. Guild ini termasuk
salah satu guild yang terkuat di Fiore. Meskipun demikian, tidak semua penyihir
Mermaid Hell itu kuat. Hanya ada satu perempuan yang terlihat menonjol di guild
tersebut, yaitu Kagura Mikazuchi.
Kagura dikatakan
memiliki kemampuan sihir yang setara dengan Erza yang notabenenya adalah
penyihir kelas S. Kagura memiliki kemampuan berpedang yang sangat hebat dan dia
juga memiliki sihir manipulasi gravitasi. Nggak hanya itu, dia juga mampu
mengalahkan sekelompok penyihir dengan mudah. Oleh sebab itulah, penyihir
cantik ini merupakan aset berharga guild Mermaid Hell.
8. Raven Tail
Raven Tail
adalah guild yang didirikan oleh Ivan Dryar yang merupakan anak dari Makarov
sekaligus ayah Laxus. Nama dari guild ini pun dipilih sebagai bentuk perlawanan
anti Fairy Tail. Ivan adalah penyihir hebat yang menguasai sihir Shikigami dan
dia mendirikan guild ini setelah dia dikucilkan oleh Makarov.
Seperti Fairy
Tail, guild ini pun memiliki beberapa penyihir hebat, seperti Obra yang mampu
meniadakan sihir lawan menjadi nol dari jarak yang jauh. Selain itu, ada
anggota elit lainnya, yaitu Flare Corona yang mampu memanipulasi rambut
panjangnya yang merah menyala dan Kurohebi yang mampu meniru sihir orang lain.
Meskipun Raven Tail tak terlalu banyak diperlihatkan dalam cerita, kekuatan
penyihir Raven Tail terbukti patut diwaspadai saat turnamen Daimatou Enbou.
Baca juga: 15 Sihir Terkuat dalam Cerita Fairy Tail
7. Lamia Scale
Lamia Scale
merupakan guild yang memiliki penyihir-penyihir yang hebat dan kuat. Guild ini
disebut sebagai guild yang terkuat kedua di Fiore pada saat Fairy Tail absen
selama tujuh tahun karena insiden di pulau Tenroujma. Pamor dan reputasi yang
baik dari guild ini juga tidak lepas dari peran dan kekuatan anggota guild ini,
khususnya Jura Neekis yang termasuk salah satu penyihir suci di Ishgar.
Selain Jura, ada
beberapa penyihir lain yang tak kalah kuat, seperti Lyon Vastia, teman Gray
yang memiliki sihir pembentukan es, Yuka Suzuki yang memiliki kemampuan untuk
membatalkan sihir, dan Sherria Blendy yang menguasai sihir Sky God Slayer.
6. Grimoire Heart
Di posisi
keenam, ada guild kegelapan yang diciptakan oleh Master Hades, yaitu Grimoire Heart. Dulu, master Hades adalah master guild kedua Fairy Tail. Ia kemudian
berkelana dan mempelajari sihir untuk menghidupkan Mavis kembali, tetapi
sayangnya dia malah terjerumus ke dalam kegelapan dan menjadi musuh dari Fairy
Tail.
Grimoire Heart
merupakan salah satu dari tiga guild kegelapan yang paling kuat di Fiore. Guild
ini memiliki grup khusus bernama Seven Kin of Purgatory yang terdiri dari tujuh
penyihir hebat yang memiliki sihir kuno, contohnya yang paling kuat adalah
Ultear Milcovich yang memiliki sihir memanipulasi waktu, Azuma yang memiliki
sihir pohon, dan Sancrow yang memilik sihir Fire God Slayer. Keberadaan mereka
sempat menjadi ancaman besar bagi Fairy Tail yang tengah melakukan ujian di
pulau Tenroujima.
5. Sabertooth
Berikutnya, ada
guild Sabertooth yang merupakan guild terkuat kedua di Fiore setelah Fairy
Tail. Pada masa ketidakhadiran Fairy Tail selama tujuh tahun, guild ini awalnya
menduduki posisi yang pertama. Guild ini pada awalnya memiliki pamor yang buruk
saat masih dipimpin oleh master Jiemma yang terkenal otoriter dan tidak toleran
terhadap kelemahan.
Namun, guild ini
menjadi lebih bersahabat setelah Sting menjadi master guild. Ia kemudian meniru
Fairy Tail bahwa hubungan pertemanan yang terjalin dalam guild itu lebih utama
dibandingkan kekuatan. Selain Sting, guild ini memilki banyak penyihir kuat,
seperti Minerva yang dianggap terkuat di guild ini dan setara dengan Erza,
Rogue yang memiliki sihir Shadow Dragon Slayer, Rufus Lore yang memiliki sihir
Memory Make, dan Orga Nanager yang menguasai sihir Lightning God Slayer.
4. Crime Sorciere
Di posisi
keempat, ada guild yang didirikan oleh Jellal Fernandez bersama dengan Ultear
dan Meredy dengan nama Crime Sorciere. Guild ini cukup unik karena berdiri
secara independen dan anggotanya berisi para mantan penyihir dari guild
kegelapan yang berniat menebus dosa-dosa mereka.
Guild ini
bertujuan untuk memberantas guild-guild kegelapan yang keberadaannya meresahkan
masyarakat. Selain itu, mereka juga mencoba untuk menghentikan Zeref sang
penyihir hitam. Dalam perjalanan guild ini, mereka pun mendapatkan anggota
baru, yaitu mantan anggota Oracion Seis yang juga ingin kembali ke jalan yang
benar dan menebus kesalahan mereka di masa lalu.
Baca juga: 10 Musuh Terbaik dalam Serial Soul Eater
3. Tartaros
Tartaros
merupakan guild kegelapan yang paling kuat. Berbeda dengan anggota di guild
pada umumnya, guild ini tidak berisi para penyihir, tetapi guild ini
beranggotakan para iblis Etherious yang diciptakan oleh Zeref untuk
membunuhnya. Selain itu, guild ini juga memiliki tujuan untuk membangkitkan
E.N.D yang dianggap sebagai pemimpin mereka.
Uniknya, para
anggota Tartaros tidak menggunakan sihir dalam bertarung, tetapi mereka
menggunakan kekuatan bernama kutukan yang sangat kuat. Selain itu, guild ini
memiliki pasukan elite yang disebut Sembilan Gerbang Iblis yang sangat
menakutkan sulit dikalahkan. Salah satu bukti mengerikannya kekuatan mereka
adalah terbunuhnya seluruh anggota Dewan Sihir oleh Jackal, anggota Tartaros
yang memiliki kutukan ledakan.
2. 12 Spriggan
Guild pada
umumnya adalah sebuah tempat yang berisi sekumpulan penyihir yang biasanya
bekerja dengan menjalankan misi tertentu atau memiliki tujuan lain. Namun, 12
Spriggan bukanlah sebuah guild seperti yang dijelaskan pada poin-poin
sebelumnya.
Namun, tidak ada
salahnya memasukkan 12 Spriggan ke dalam list ini karena pada dasarnya mereka
adalah sekelompok penyihir penyihir elit dari kerajaan Alvarez yang bertugas
untuk melayani Zeref sang kaisar Alvarez. Para anggota Spriggan memiliki
keterampilan sihir tingkat tinggi dan sihir mereka setara penyihir terkuat di
Ishgar. Beberapa di antara mereka bahkan memiliki sihir yang jauh lebih kuat
dari yang dibayangkan. Untuk mengalahkan mereka, para penyihir Fairy Tail harus
bertarung mati-matian. Oleh sebab itulah, 12 Spriggan pantas menduduki posisi
ini.
1. Fairy Tail
Tanpa perlu
dijelaskan panjang lebar, kita bisa menarik kesimpulan bahwa Fairy Tail adalah
guild terkuat dalam cerita manga dan anime Fairy Tail. Guild ini memang
terkenal bar-bar dan seringkali berbuat kerusakan saat mereka menjalankan misi.
Akan tetapi, guild ini berisi sekumpulan penyihir hebat dan banyak dari penyihir
Fairy Tail yang memiliki peringkat S, seperti Erza, Laxus, dan Gildarts.
Namun, nggak
hanya mereka saja yang kekuatannya di atas rata, masih ada penyihir lain yang
tak kalah kuat dari mereka, seperti Natsu Dragnell, Gray Fullbuster, Lucy
Heartfillia, dan masih banyak lagi. Salah satu rahasia sumber kekuatan guild
ini adalah rasa kekeluargaan mereka yang sangat kuat.
Para penyihir
Fairy Tail akan selalu berjuang keras untuk melindungi anggotanya. Mereka juga
tidak terima apabila ada anggota mereka yang disakiti, contohnya pada saat
insiden penyerangan Phantom Lord dan momen-momen kekeluargaan mereka yang tak
kalah hebat. Saat mereka semua menggabungkan kekuatan, penyihir Fairy Tail akan
mampu mengalahkan musuh-musuh mereka tidak peduli seberapa kuat musuh yang
harus mereka hadapi.
***
Nah, mungkin itu aja ya guys informasi mengenai 10 guild terkuat yang ada dalam cerita Fairy Tail. Akhir kata, mohon maaf apabila terdapat kekurangan atau perbedaan pendapat dalam penulisan artikel ini. Semoga artikel ini bisa menghibur sobat sekalian. Thanks atas kunjungannya!
Baca juga: 10 Penyihir Dragon Slayer dalam Cerita Fairy Tail