Angry Bird merupakan game populer
buatan Rovio yang bercerita tentang sekumpulan burung warna-warni dengan
beragam kekuatan yang berusaha mengambil kembali telur mereka dari pasukan babi
hijau yang kelaparan.
Saking populernya game ini, Angry
Bird pun diadaptasi ke dalam sebuah film pada tahun 2018 dan berpusat pada
petualangan Red dan teman-temannya dalam mempertahankan pulaunya dari serangan
babi hijau. Nah, kali ini saya ingin mengulas daftar karakter terbaik dalam
film Angry Bird. Yuk, langsung kita ulas bareng-bareng aja.
1. Red
Red adalah karakter utama dalam
franchise Angry Bird. Dia merupakan burung merah yang memiliki sifat pemarah
dan sangat agresif. Namun, amarah itu dapat dia gunakan sebagai kekuatan untuk
melindungi para penduduk di pulau burung dari serangan para babi. Meskipun pada
awalnya Red tidak disenangi burung lain karena sikapnya yang mudah marah, Red
pada akhirnya berhasil mendapatkan hati penduduk berkat keberaniannya melawan
pasukan babi.
2. Chuck
Berikutnya, ada Chuck yang merupakan
burung kuning sekaligus teman sekelas Red. Chuck dapat berlari dengan sangat
cepat hingga 100 mph. Sayangnya, kecepatan berlarinya sepadan dengan kecepatan
bicaranya yang super duper cerewet. Perkataannya yang tidak di-filter
seringkali membawa Chuck dalam masalah. Untungnya, Chuck juga gampang lari dari
masalah tersebut berkat kemampuannya.
3. Bomb
Bomb merupakan teman sekelas Red dan
Chuck. Dia memiliki bulu berwarna hitam dan tubuh yang lumayan besar
dibandingkan teman-temannya. Dia juga terlihat dingin dan jarang bicara. Bomb
memiliki kemampuan spesial, yaitu dia dapat meledakkan dirinya dan
menghancurkan batu yang keras. Namun, Bomb masih berusaha keras untuk
mengontrol kekuatannya dalam film.
Baca juga: 12 Karakter Terbaik dalam Franchise Sonic the Hedgehog
4. Matilda
Matilda adalah ketua dari kelas
manajemen amarah di pulau burung. Dia dulunya adalah burung yang suka
marah-marah, tetapi dia pun berhenti dan menyadari kesalahannya. Untuk itulah,
dia pun berniat memberikan energi positif ke burung-burung lain yang suka
marah-marah. Dalam film, Matilda juga turut berkelahi melawan pasukan babi.
5. Leonardo & The Pigs
Leonardo merupakan pemimpin pasukan
babi yang mendari di pulau burung dengan niat jahat. Dia sangat suka mencuri
telur burung yang ada di pulau burung. Dia beserta pasukannya adalah musuh
bebuyutan dari bangsa burung. Uniknya, mereka sangat suka mengadakan pesta dan
menari bersama hehe.
6. Mighty Eagle
Dalam film Angry Birds, karakter
Mighty Eagle dianggap sebagai legenda karena ia jarang terlihat. Para burung di
pulau itu tumbuh besar dengan mendengarkan lagu dan dongeng yang mengisahkan
kehebatan Mighty Eagle. Karena kehebatan sayapnya yang agung, Mighty Eagle
adalah satu-satunya burung yang bisa terbang di pulau itu.
Baca juga: 15 Musuh Terbaik dalam Cerita Samurai Jack
7. Terence
Terence merupakan burung dengan
ukuran fisik yang sangat besar. Tidak banyak informasi mengenai burung ini,
tetapi dia hanya berbicara dengan geraman bernada rendah.
8. Stella
Berikutnya, ada Stelle si burung
merah muda yang optimis nan ceria. Dia memiliki sifat yang suka ingin tahu. Hal
itu membuat dia menjadi salah satu pakar ahli yang terkemuka di pulau burung.
9. The Blues
Terakhir, ada burung kembar tiga, yakni Jim, Jake, dan Jay atau biasa dikenal sebagai The Blues. Mereka sangat menggemaskan dan suka bersenang-senang. Mereka juga sangat nakal dan memiliki penampilan serta kepribadian yang identik.
Baca juga: 10 Karakter The Incredibles yang Paling Ikonik dan Terkenal