Daftar Kapten Squad Sihir dalam Anime Black Clover



Dalam cerita Black Clover, terdapat sembilan squad ksatria sihir yang dipimpin oleh seorang kapten yang memiliki kekuatan yang unik dan mereka sangat kuat apabila bertarung. Para kapten sihir ini pertama kali diperkenalkan pada saat seleksi masuk ksatria sihir. Mereka bebas menentukan kandidat yang menarik untuk masuk ke dalam squad mereka.

Nah, kali ini saya pengen berbagi nih guys daftar kapten squad sihir yang memimpin squad ksatria sihir di kerajaan Clover saat ini. Yuk, kita langsung ulas bersama.

1. William Vangeance


William Vangeance adalah kapten dari squad sihir Golden Dawn di kerajaan Clover. Dia merupakan ksatria sihir yang kuat dan disegani oleh para anggotanya. Selain itu, William juga memiliki hubungan dekat dengan Julius dan dia memiliki potensi untuk menjadi kaisar sihir berikutnya.

Di masa lalu, William diadopsi oleh keluarga bangsawan, tetapi dia diperlakukan dengan sangat buruk karena penampilannya yang mengerikan. Untuk menyembunyikan wajahnya itu, William selalu mengenakan topeng. Dalam cerita, William juga berteman sekaligus berbagi tubuh dengan roh elf Patri yang sempat membuat kekacauan di kerajaan Clover. William sempat merasa bersalah akibat insiden penyerangan elf itu, tetapi dia pun bertekad untuk memperbaiki kesalahan itu.

Sebagai kapten sihir, William termasuk penyihir terbaik di kerajaan Clover. Dia memiliki sihir pohon dunia yang sangat langka dan kuat. Sihir ini membuat William mampu menciptakan pohon besar dengan beragam fungsi, contohnya untuk menyerang lawan dan menyembuhkan luka-luka selama pertarungan. Uniknya, sihir milik William ini merupakan kunci untuk membuka gerbang dunia bawah jika dikombinasikan dengan sihir kegelapan milik Yami.

2. Fuegoleon Vermillion


Kapten sihir berikutnya adalah Fuegoleon Vermillion yang memimpin squad Crimson Lion. Dia merupakan bangsawan dari keluarga Vermillion, salah satu keluarga royal di kerajaan Clover. Berbeda dengang bangsawan pada umumnya, Fuegoleon tidak menilai seseorang dari status sosialnya, tetapi dari kepribadian dan pencapaian orang tersebut. Hal ini dia buktikan ketika dia bertemu dengan Asta.

Dalam bertarung, Fuegoleon memiliki sihir api yang sangat kuat dengan konsentrasi mana yang sangat tinggi. Dengan sihir api itu, Fuegoleon mampu menciptakan kreasi berupa singa api yang membara dan mampu membakar musuh-musuhnya. Dia juga termasuk penyihir yang dipilih oleh roh spirit api, yakni Salamander yang membuat kekuatan Fuegoleon kian meningkat.

Pada saat terjadinya kekacauan di kerajaan Clover, Fuegoleon kehilangan tangan kanannya dan sempat koma dalam beberapa waktu sehingga posisinya sebagai kapten digantikan oleh kakaknya, Mereolena untuk sementara waktu.

Baca juga: 20 Jenis Sihir Terkuat dalam Cerita Black Clover

3. Nozel Silva


Selanjutnya, ada Nozel Silva yang menjabat sebagai kapten dari squad Silver Eagle sekaligus rival dari Fuegoleon. Dia adalah anak tertua dari keluarga Silva dan merupakan kakak kandung Noelle. Meskipun dari luar dia tampak tidak peduli dengan Noelle, jauh di lubuk hatinya Nozel sangat menyayangi Noelle. Ia juga tidak menyalahkan Noelle atas kematian ibunya setelah melahirkan Noelle.

Nozel memiliki kepribadian yang cerdas dan tenang dalam pertarungan. Dia mewarisi sihir yang sama dengan sihir milik ibunya, yaitu sihir raksa. Nozel dapat menciptakan berbagai macam teknik dan kreasi sihir yang sangat kuat dari sihir raksa miliknya, misalnya dia mampu menciptakan pedang untuk menyerang dan burung sebagai alat transportasi. Di samping itu, keunggulan sihir milik Nozel adalah dia mampu bertahan sekaligus menyerang dalam satu waktu sehingga dia cukup susah untuk dikalahkan.

4. Yami Sukehiro


Kapten sihir berikutnya adalah kapten bar-bar dari squad Black Bull, yakni Yami Sukehiro. Dia merupakan pria yang santai dan selalu terlihat merokok setiap waktu. Namun, di balik sikap santainya yang seperti itu, dia memiliki kepedulian yang sangat tinggi terhadap perkembangan para anggotanya. Hal itulah yang membuat dia dikagumi oleh para anggota Black Bull.

Salah satu keunikan dari squad yang dipimpin Yami adalah para anggota Black Bull merupakan orang-orang terbuang dan rata-rata memiliki pengalaman serta masa lalu yang buruk dan kelam, contohnya Magna yang dulu berandalan dan Gauche yang merupakan mantan kriminal. Yami memberi mereka kesempatan menjadi ksatria sihir agar mereka bisa berubah dan melampaui batas mereka. Hal itu dia lakukan karena ia dulu merupakan orang asing di kerajaan Clover dan untungnya ada Julius yang memberinya kehidupan baru sebagai ksatria sihir.

Dalam bertarung, Yami merupakan ksatria sihir yang sangat kuat. Dia memiliki sihir yang unik, yaitu sihir kegelapan. Kemampuan sihir miliknya juga didukung dengan kemampuan berpedangnya sehingga dia bisa mengeluarkan teknik sihir yang sangat mematikan. Salah satu teknik terkuat milik Yami adalah sihir pembelah dimensi yang mampu memotong apapun yang dilewatinya. Selain itu, sihir ini juga berpotensi untuk membuka gerbang dunia bawah jika dikombinasikan dengan sihir pohon dunia milik William.

Baca juga: Profil dan Kekuatan Sepuluh Espada dalam Cerita Bleach

5. Jack The Ripper


Selanjutnya, ada Jack The Ripper yang memimpin squad Green Mantis. Dia memiliki penampilan yang agak menyeramkan dan sifat yang kurang ramah terhadap orang lain. Selain itu, dia sering terlihat menyeringai dan sangat menikmati pertarungan. Dia seringkali beradu debat dengan Yami dengan menganggap Yami sebagai saingannya.

Sebagai kapten dari squad sihir, Jack memiliki kekuatan yang tak kalah menakutkan dibandingkan kapten sihir yang lain. Jack menggunakan sihir pemotong yang memungkinkan dia untuk menciptakan pedang melengkung seperti sabit di kedua tangannya. Kemampuan Jack yang satu ini cukup spesial karena semakin lama dia menebas sesuatu, maka tebasannya akan semakin kuat hingga mampu menebas benda atau sihir yang sangat kuat.

6. Charlotte Roselei


Charlotte Roselei adalah kapten pasukan Blue Rose. Dia memiliki penampilan yang sangat cantik dan berasal dari keluarga bangsawan. Selain itu, dia juga memiliki sikap yang dingin dan jarang menunjukkan emosinya kepada orang lain sehingga membuatnya terkesan angkuh. Akan tetapi, di balik sikap itu, Charlotte sebenarnya memiliki perasaan terhadap Yami.

Di masa lalu, Charlotte mendapat kutukan yang akan menghancurkan dia dan keluarganya. Untuk menekan kutukan itu, Charlotte selalu berlatih untuk menjadi yang terkuat. Akan tetapi, kutukan itu tetap aktif hingga membahayakan penduduk kota dan membuat Charlotte tak berdaya. Untungnya, ada Yami yang menyelamatkan Charlotte sekaligus membebaskan kutukan Charlotte setelah ia berhasil mencuri hatinya.

Dalam bertarung, Charlotte menggunakan sihir mawar berduri. Dia dapat mengeluarkan batang mawar berduri yang sangat kuat dan mengkreasikannya sesuka hatinya.

7. Dorothy Unsworth


Kapten sihir berikutnya adalah Dorothy Unsworth yang selalu tidur setiap kali dia muncul dalam cerita. Dia mengenakan pakaian dan topi ala penyihir dengan motif warna pink. Dorothy pada dasarnya memiliki sikap yang sangat ceria dan juga imajinatif. Dia memiliki sihir yang sangat unik dan langka, yaitu sihir mimpi yang membuat dia mampu menjebak lawan dalam dunia mimpi miliknya.

Di dalam dunia mimpi itu, Dorothy dapat menciptakan apapun sesuai dengan imajinasinya. Kemampuan ini dia perlihatkan secara penuh ketika dia dirasuki oleh roh elf. Kemampuan ini sangat merepotkan hingga membuat anggota Black Bull kewalahan ketika bertarung dengannya. Selain itu, dunia mimpi milik Dorothy juga unik karena dunia ini terpisah dari dunia manusia sehingga apapun rahasia yang dibicarakan di dunia ini, khususnya tentang kutukan iblis, bersifat aman dan tidak akan menimbulkan efek apapun.
8. Riil Boismortier


Riil Boismostier ialah seorang kapten ksatria sihir dari squad Azure Deer kerajaan Clover. Dia merupakan kapten sihir termuda. Meskipun umurnya masih muda dan memiliki sikap kekanak-kanakan, dia memiliki kemampuan yang tak kalah mengerikan dibandingkan kapten ksatria sihir yang lain.

Riil memiliki grimmoire yang berisi kumpulan sihir lukisan. Dia dapat melukis berbagai macam hal sesuai dengan imajinasinya. Hal itu mampu membuatnya memproduksi berbagai macam elemen, baik itu dari api, angin, tanah, maupun air. Kemudian, ia dapat mentransformasikan lukisan itu menjadi nyata untuk menyerang ataupun bertahan. Kemampuan Rill sangat mengerikan dan cukup membuat lawan kewalahan. Selain mengandalkan grimmoire, Rill tentu membutuhkan alat melukis, seperti kuas dan juga palet untuk melukis.

9. Kaiser Granvorka


Terakhir, ada Kaiser Granvorka yang menjadi kapten sihir dari squad Purple Orca. Dia menggantikan posisi Gueldre Poizot yang kosong setelah dia dicopot oleh Kaisar Sihir. Berbda dengan Gueldre, Kaiser memiliki sikap yang ramah dan sopan. Dia juga merupakan ksatria sihir yang cukup senior dan mendapat respek dari kapten sihir yang lain, contohnya Fuegoleon..

Kaiser memiliki sihir vortex yang membuat dia mampu menciptakan pusaran angin puyuh yang sangat susah untuk ditembus. Sihir pusaran milik Kaiser memiliki efek khusus, yakni mampu meniadakan sihir milik lawan. Kemampuan ini dia tunjukkan pada saat bertarung melawan Fuegoleon pada saat dirasuki oleh elf. Meskipun pertahanannya sangat kuat, kemampuan menyerang Kaiser kemungkinan besar juga tak kalah kuat.

Previous Post Next Post

Contact Form