source: bulbapedia.bulbagarden.net
Dalam cerita Pokemon, terdapat
sekelompok pokemon legendaris yang sangat langka dan memiliki kekuatan super.
Mereka seringkali dianggap sebagai legenda oleh warga di dunia Pokenon. Nah,
kali ini saya pengen mengulas daftar Pokemon legendaris yang paling kuat. Kira-kira,
ada Pokemon favorit nggak dalam list
berikut ini? Yuk, langsung saja kita lihat sama-sama berikut ini.
15. Zapdos
source: attackofthefanboy.com
Zapdos adalah salah satu pokemon
legendaris dan cukup bikin kita bernostalgia. Zapdos juga termasuk bagian dari
burung legendaris Kanto bersama dengan Articuno dan Moltres. Pokemon ini
memiliki kemampuan untuk mengontrol badai dan petir sesukanya. Kekuatan Zapdos
dapat berimbas pada perubahan cuaca yang sangat drastis. Hal itu membuat
orang-orang memujanya sebagai Dewa Petir. Dalam bertarung, Zapdos dapat
bergerak dengan sangat cepat dan lincah secara zig-zag layaknya sambaran petir.
14. Palkia
source: pokemon.fandom.com
Selanjutnya, ada Palkia yang
merupakan bagian dari Creation Trio, sama seperti Dialga dan Heatran. Palkia
merupakan pokemon bipedal bertipe naga dan air yang berukuran sangat besar. Selain
itu, Palkia juga merupakan rival dari Dialga. Apabila kedua pokemon tersebut
bertemu, dimensi mereka akan bertabrakan dan mereka akan saling bertempur.
Palkia mendapatkan tugas dari Arceus untuk menciptakan ruang. Pokemon ini dapat
membengkokkan ruang dan mencari cara untuk hidup dan berpergian ke berbagai
dimensi.
13. Entei
source: co.pinterest.com
Entei merupakan salah satu pokemon
Legendary Beast, seperti Suicune dan Raiko. Mereka bertiga dikatakan telah mati
pada insiden Burned Tower. Akan tetapi, mereka bertiga dibangkitkan oleh Ho-Oh
yang terbang di atas bekas menara tersebut. Entei memiliki penampilan fisik
seperti halnya singa raksasa. Dia memiliki kemampuan utama untuk mengeluarkan
serangan api yang lebih panas dari magma. Konon, dia juga mengeluarkan raungan
erupsi vulkanik setiap waktu.
Baca juga: 12 Mega Evolution Digimon yang Paling Keren
12. Xerneas
source: pokemon.fandom.com
Xerneas adalah salah satu pokemon
legendaris yang merupakan bagian dari Aura Trio, sama seperti Yveltal dan
Zygarde. Xerneas memiliki bentuk seperti rusa berkaki empat dengan delapan
tanduk. Pokemon ini memiliki kemampuan spesial yang bernama Fairy Aura. Selain
itu, Xerneas juga dikatakan memiliki hidup yang abadi. Dalam legenda
diceritakan bahwa Xerneas telah tertidur selama seribu tahun sebagai sebuah
pohon setelah mengeluarkan seluruh energinya.
11. Dialga
source: news-pokemon-go.blogspot.com
Sama seperti Palkia, Dialga juga
termasuk bagian dari Creation Trio yang dilahirkan dari telur Arceuz. Dia
merupakan rival terbesar Palkia. Dialga memiliki kemampuan yang mampu
mengendalikan waktu. Dalam legenda diceritakan bahwa dia dipuja sebagai master
dari waktu dan metal. Konon, dikatakan pula bahwa arus waktu mengalir setiap
kali jantung Dialga berdetak. Sama seperti pokemon tipe naga pada umumnya,
Dialga juga mampu menggunakan berbagai macam elemen dan memiliki kemampuan
untuk menggunakan teknik Aura Sphere yang tak semua pokemon mampu menguasainya.
10. Solgaleo
source: pokemon.fandom.com
Pokemon legendaris berikutnya adalah
Solgaleo yang merupakan anggota dari the Light Trio bersama dengan Lunala dan
Necrozma. Solgaleo memiliki bentuk tubuh raksasa dan mirip seperti singa putih.
Pokemon ini juga dihormati sebagai utusan dari matahari. Tubuhnya mampu menahan
sejumlah energi dan bercahaya ketika aktif. Kehebatan energi cahaya milik
Solgaleo mampu membuat malam yang kelam menjadi seterang siang hari sehingga
Solgaleo sering dianggap seperti matahari.
9. Zekrom
source: polygon.com
Zekrom merupakan pokemon legendaris
tipe Naga yang termasuk bagian dari Tao Trio bersama dengan Reshiram dan
Kyurem. Zekrom memiliki bentuk fisik yang besar dan berwarna hitam. Selain itu,
pokemon ini juga memiliki sepasang sayap hitam di punggungnya dan tangannya
bercakar tiga. Zekrom memiliki ekor yang juga berfungsi mirip generator listrik
dan mampu menghasilkan energi untuk menyerang lawan. Ekornya juga mampu
memancarkan medan anti-gravitasi yang membuat dia bisa terbang di udara.
Baca juga: 15 Trainer yang Paling Hebat dalam Series Pokemon
8. Giratina
source: movieden.net
Selanjutnya, ada Girantina yang
merupakan bagian dari Creation Trio, sama seperti Palkia dan Dialga. Pokemon
bertipe naga ini memiliki enam kaki dengan tanduk emas di kepalanya. Girantina
memiliki kemampuan unik bernama Shadow Force yang memungkinkan dia memberikan
serangan telak kepada lawan, meskipun lawannya menggunakan defense yang kuat.
Selain itu, Girantina juga merupakan pokemon yang sangat agresif sehingga
membuat dia dibuang oleh Arceus ke Distortion World.
7. Suicune
source: pokemon.fandom.com
Next, ada pokemon legendaris bertipa
air yang bernama Suicune. Pokemon ini juga merupakan bagian dari Legendary
Beast, bersama dengan Entei dan Raikou. Suicune memiliki kaki empat dan
penampilan yang cukup elegan dengan tubuh berwarna biru dan semi mirip anjing
es atau serigala. Suicune memiliki kemampuan untuk berjalan di atas air dan
mampu memurnikan air kotor hanya dengan sekali sentuhan. Pokemon ini juga
digambarkan memiliki karakter yang sangat heroki dan serius dalam situasi
berbahaya.
Baca juga: 14 Karakter Ninja Hattori yang Legendaris dan Bikin Nostalgia
6. Lugia
source: polygon.com
Pokemon legendaris berikutnya adalah
Lugia yang juga dikenal sebagai Guardian of the Sea. Pokemon ini merupakan
salah satu Trio Master dari Legendary Birds dan sekaligus rival dari Ho-Oh.
Lugia memiliki ukuran tubuh kolosal dan juga kepintaran yang sangat tinggi.
Selain itu, dia sangat peduli dengan kehidupan yang ada di sekitarnya. Lugia
menguasai berbagai macam serangan bertipe air, tetapi dia jarang terlihat
bertarung karena kekuatannya berpotensi menghancurkan keadaan di sekelilingnya.
Dikatakan bahwa jika dia mengepakkan sayapnya, maka akan mengakibatkan badai
selama 40 hari. Oleh sebab itulah, Lugia lebih memilih menyendiri di bawah
lautan yang dalam.
5. Kyogre
source: pokemon.fandom.com
Kyogre merupakan pokemon legendaris
bertipe air. Pokemon ini merupakan rival dari Groudon dan bagian dari Weather
Trio. Kyogre memiliki bentuk tubuh seperti paus raksasa berwarna biru. Kyogre
memiliki dua buah sirip yang lebih mirip seperti sepasang sayap. Kyogre
dikatakan juga sebagai Pokemon yang sangat kuat dan mampu mengontrol elemen air
dan hujan. Selain itu, Kyogre memiliki kemampuan untuk memperluas lautan. Di
masa lalu, Kyogre sering terlibat pertempuran melawan Groudon.
4. Groudon
source: pokemon.fandom.com
Selanjutnya, ada Groudon yang
merupakan rival dari Kyogre yang juga bagian dari Weather Trio. Pokemon ini
memiliki bentuk tubuh seperti dinosaurus berwarna merah yang berukuran raksasa.
Groudon memiliki kemampuan yang hebat dan dia mampu membuat kekeringan dan
menyebabkan letusan gunung berapi. Kekeringan itu mampu menguapkan air di
sekitarnya, sementara letusan gunung api itu mampu menciptakan tanah. Dalam
cerita, dikatakan setiap langkah Groudon mampu memperluas benua. Apabila
Groudon bertemu dengan Kyogra, sebuah pertempuran akan terjadi dan menjadi
sebuah bencana.
Baca juga: Daftar Kapten Squad Sihir dalam Anime Black Clover
3. Arceus
source: movieden.net
Arceus adalah pokemon legendaris
yang dikenal sebaga pencipta dari dunia pokemon. Di dunia Pokemon, Arceus
dikenal sebagai Pokemon yang paling kuat. Selain itu, Arceus juga merupakan master
dari Creation Trio dan Lake Guardians. Arceus memiliki penampilan fisik seperti
kuda yang mirip dengan hewan mitologi, Qilin. Arceus memilik kemampuan bernama
Multutype yang memungkinkan Arceus untuk mengubah tipenya berdasarkan plate
atau tipe spesifik Z-Crystal. Kekuatan Arceus terbukti mampu menekan tiga
Pokemon legendaris, yakni Dialga, Palkia, dan Girantina. Selain itu, pokemon
ini juga mampu berbicara dengan Mewtwo melalui telepati.
2. Rayquaza
source: thegamehaus.com
Selanjutnya, ada Rayquaza yang
merupakan Pokemon legendaris bertipe naga dan juga anggota dari Weather Trio.
Pokemon ini memiliki bentuk fisik yang mirip serpentine/ular dan berwarna
hijau. Dalam cerita dikatakan bahwa Rayquaza telah terbang di atmosfer selama
ratusan juta tahun dengan memakan udara dan partikel-partikel lain. Pokemon ini
juga mampu memakan asteroid yang terbang di stratosfer dan dia mampu berevolusi
menjadi Mega Rayquaza apabila energi yang ada di dalam organ khususnya sudah
penuh. Ketika berevolusi, tubuh Rayquaza akan memanjang dan serangannya akan
semakin kuat.
1. Mewtwo
source: pokemon.fandom.com
Di peringkat pertama, ada Pokemon
yang sangat kuat dan spesial bernama Mewtow. Pokemon legendaris yang satu ini
merupakan Pokemon buatan hasil eksperimen sains. Setelah meneliti DNA Mew
selama bertahun-tahun, ilmuwan akhirnya berhasil menciptakan Pokemon ini.
Mewtwo memiliki kemampuan levitasi, telepati, dan mengontrol pikiran. Selain
itu, Mewtwo juga sangat cerdas karena mampu menguasai semua kemampuan dan
pergerakan dari Pokemon lain.
Tak hanya itu, Pokemon ini juga mampu
berevolusi ke dalam dua bentuk yang lebih kuat, yaitu Mega Mewtwo X dan Mega
Mewtow Y. Dalam bertarung, Mewtwo mampu menyimpan energinya dengan cara
meminimalisir gerakan dan mengeluarkan energinya secara penuh sebagai serangan
mematikan.
Tags
Pokemon