Daftar Lengkap Form Kamen Rider Kuuga Beserta Kekuatannya



Kamen rider Kuuga adalah kamen rider pertama era Heisei. Kekuatan kamen rider ini berasal dari artefak bernama Amadam yang diciptakan oleh Linto atau manusia kuno untuk melawan monster berbahaya yang bernama Grongi

Orang yang menjadi kamen rider ini adalah Yusuke Godai, seorang pemuda pemberani yang memiliki hobi petualangan dan juga senang membantu orang lain. Dia berubah menjadi kamen rider Kuuga untuk melindungi senyuman orang-orang.

Nah, dalam bertarung, Kuuga memiliki berbagai macam perubahan bentuk dengan kekuatan khas. Buat kalian yang dulu pernah nonton kamen rider ini di TV pasti kalian masih ingat beberapa bentuk Kuuga seperti berikut ini. Langsung saja yuk kita bahas bersama. Check it out!

1. Growing Form


Form ini adalah bentuk dasar kamen rider Kuuga pada awal kemunculannya. Selain itu, Kuuga akan kembali ke bentuk ini ketika dia kelelahan dan kehabisan tenaga atau bahkan terluka setelah terkena serangan kuat musuh. 

Ketika dia berada dalam bentuk ini, dia tidak akan bisa berubah lagi dalam kurun waktu 2 jam. Meskipun Kuuga dalam bentuk ini sangat lemah, dia masih dapat memberikan tendangan penghabisan bernama Growing Kick, tetapi kekuatan tendangan ini 1/3 dari kekuatan Mighty Kick.

2. Mighty Form


Mighty Form adalah bentuk kamen rider Kuuga yang paling sering digunakan oleh Godai Yuusuke. Bentuk ini merupakan bentuk yang paling standar dan seimbang dalam hal kekuatan. Akan tetapi, Kuuga dalam bentuk ini tidak memiliki senjata untuk bertarung. Sebaliknya, dia bertarung mengandalkan tangan kosong dalam melawan Grongi.

Dalam bentuk ini, Kuuga memiliki tendangan yang sangat kuat bernama Mighty Kick yang selalu dia gunakan untuk menghabisi Grongi. Tendangan Mighty Kick merupakan tendangan jarak jauh yang meninggalkan tanda di tubuh Grongi hingga menyebabkan ledakan.

3. Dragon Form


Bentuk ketiga dari kamen rider Kuuga adalah Dragon Form. Dalam bentuk ini, Kuuga memiliki keuntungan dalam hal kecepatan dan juga dia memiliki kemampuan lompatan yang sangat tinggi. Akan tetapi, kekuatan pukulan maupun tenaga Kuuga menjadi berkurang. 

Namun, hal itu bisa diantisipasi karena Kuuga dalam bentuk ini dapat mengubah tongkat besi atau tiang menjadi senjata yang bernama Dragon Rod.  Serangan final Kuuga dalam bentuk ini adalah Splash Dragon dengan cara mendorong tongkat ini ke arah target ataupun melemparkannya dengan sangat kuat.


Baca juga: Daftar Lengkap Rider yang Muncul dalam Kamen Rider Zi-O

4. Pegasus Form


Berikutnya, ada Pegasus Form yang membuat Kuuga mampu meningkatkan kemampuan semua inderanya. Hal ini membuat Kuuga dapat mendeteksi apapun, khususnya monster yang sangat sulit dijangkau karena kemampuan spesial monster itu, contohnya kemampuan menghilang dan terbang di udara. 

Dalam bentuk ini, Kuuga dapat mengubah pistol menjadi senjatanya yang bernama Pegasus Bowgun. Dengan senjata itu, Kuuga dapat menembakkan peluru ke arah musuh dengan sangat presisi dan akurat.

5. Titan Form



Perubahan Kuuga berikutnya adalah Titan Form. Kemampuan spesial bentuk ini adalah armor Kuuga menjadi sangat kuat dan susah ditembus oleh musuh. Selain itu, bentuk ini juga mampu mengurangi kerusakan pada tubuh Kuuga akibat serangan musuh. 

Dalam bentuk ini, Kuuga dapat mengubah benda seperti tiang dan sejenisnya menjadi sebuah pedang bernama Titan Sword. Serangan utama Kuuga dalam Titan form adalah Calamity Titan, sebuah serangan pedang mematikan dengan cara menusukkannya ke tubuh Grongi.

6. Rising Mighty


Rising Mighty adalah bentuk Mighty Kuuga yang telah ditingkatkan dengan kekuatan emas. Dibandingkan dengan Mighty Form, kemampuan Kuuga meningkat lebih kuat, baik itu dalam hal kekuatan pukulan ataupun tendangan. 

Selain itu, Kuuga juga menggunakan senjata berupa Mighty Anklet yang terdapat di kaki kanannya. Berkat itu, tendangan final Kuuga dalam bentuk ini menjadi jauh lebih kuat hingga menyebabkan ledakan dalam radius yang besar.

Baca juga: Daftar Lengkap Rider yang Muncul dalam Serial Kamen Rider 555

7. Rising Dragon


Rising Dragon adalah Dragon Form yang telah di-upgrade dengan kekuatan emas. Sama seperti bentuk sebelumnya, kekuatan Kuuga dalam bentuk ini juga meningkat dalam hal pukulan dan tendangan. 

Selain itu, senjata Dragon Rod juga meningkat menjadi Rising Dragon Rod, sebuah tombak dua sisi yang berwarna emas dengan gagang biru. Serangan final dalam bentuk ini adalah Rising Splash Dragon.

8. Rising Pegasus


Form Kuuga berikutnya adalah Rising Pegasus. Dalam bentuk ini, kemampuan utama Kuuga tidak berkembang terlalu pesat. Namun, Kuuga mampu menggunakan bentuk ini dalam waktu yang lebih lama dengan total satu menit tiga puluh detik. 

Tak hanya itu, Pegasus Bowgun milik Kuuga juga di-upgrade menjadi Rising Pegasus Bowgun. Tembakan Kuuga menjadi lebih kuat dan juga lebih mematikan terhadap lawan.

9. Rising Titan


Berbeda dengan form lainnya, Rising Titan adalah form dalam bentuk emas yang pertama kali digunakan oleh Kuuga. Kekuatan Rising Titan juga tidak jauh berbeda dengan bentuk sebelumnya. 

Hanya saja, Kuuga dapat menciptakan pedang Rising Titan yang kedua dan menggunakannya untuk menyerang musuh. Dengan satu pedang, serangan Kuuga dalam mode ini bernama Rising Calamity Titan, versi yang lebih kuat dari Calamity Titan. Selain itu, Kuuga juga dapat menggunakan teknik Double Rising Calamity Titan dengan menggunakan kedua pedangnya untuk menyerang musuh.

10. Amazing Mighty


Bentuk ini muncul ketika Kuuga membutuhkan kekuatan yang lebih besar untuk menghancurkan lawan. Amazing Mighty merupakan bentuk super Kuuga yang di-upgrade dari Rising Mighty. 

Bentuk ini jauh lebih kuat dibandingkan bentuk-bentuk sebelumnya. Warna Kuuga yang awalnya merah berubah menjadi hitam dan emas. Berbeda dengan Rising Mighty, Kuuga memiliki Mighty Anklet di kedua kakinya dalam bentuk ini sehingga dia dapat mengeluarkan tendangan elektrik mematikan dengan skala ledakan yang ekstrem.

Baca juga: 10 Tertiary Rider Era Heishei Terkeren

11. Ultimate Form


Ultimate Form adalah bentuk final Kuuga dalam cerita aslinya dan merupakan kombinasi dari semua kekuatan bentuknya yang lain. Bentuk ini digunakan oleh Kuuga untuk melawan bos final, yaitu Daguva Zeba. Dalam bentuk ini, Kuuga juga dapat dikatakan sebagai Supreme Warrior.

Ketika Kuuga menggunakan bentuk ini, dia memiliki resiko kehilangan kendali dan berubah menjadi monster seperti Daguva dan kedua matanya akan berubah dari merah menjadi hitam. Namun, apabila Kuuga memiliki hati yang murni, dia akan mampu menguasai bentuk ini. Kekuatan Kuuga dalam bentuk ini kurang lebih hampir sama dengan kekuatan Daguva yang sangat kuat.

12. Rising Ultimate


Rising Ultimate adalah bentuk terkuat dari Kuuga yang tidak pernah muncul dalam serial aslinya. Bentuk ini muncul dalam movie Kamen Rider Decade: All Rider vs Dai Shocker. Ketika menggunakan form ini, Kuuga juga memiliki resiko yang sama, yaitu kehilangan kendali dan berubah menjadi jahat. 

Yusuke Onodera awalnya tidak mampu mengendalikan kekuatannya, tetapi dia kembali normal setelah mendapat bantuan dari Decade K-Touch. Serangan utama dari bentuk ini adalah tendangan super kuat yang bernama Rising Ultimate Kick dan pukulan berapi yang disebut Rising Ultimate Punch.

source pic: google image
Previous Post Next Post

Contact Form