15 Karakter Terbaik Game Street Fighter



via liputan6.com

Street Fighter adalah salah satu game arcade yang sangat terkenal di seluruh dunia. Game ini dikembangkan oleh pengembang game terkenal, yaitu Capcom dan pertama kali dirilis pada tahun 1987. Game ini pun sudah diadaptasi ke berbagai macam platform game, contohnya Xbox, Playstation, dan juga Windows.

Nah, kali ini saya pengen membagikan beberapa daftar karakter Street Fighter terbaik dan melegenda. Buat kalian yang dulu suka memainkan game ini, pasti sudah tidak asing lagi dengan karakter-karakter berikut ini. Langsung saja yuk kita bahas bersama.

1. Ryu


via streetfighter.fandom.com/

Ryu adalah karakter utama dalam serial Steet Fighter. Dia merupakan pengguna martial arts yang sangat berbakat. Dia juga memiliki fokus yang tinggi dan bertarung demi menjadi terkuat selama yang dia bisa. Selama perjalanannya, Ryu bertemu dengan banyak orang. Ia pun menjalin aliansi dan memiliki banyak teman, tetapi dia juga memiliki beberapa musuh.

Dalam bertarung, Ryu menggunakan bela diri Ansatsuken. Gaya bertarung Ryu berfokus pada serangan tunggal yang biasanya digunakan untuk menjatuhkan musuh. Selain itu, Ryu juga memiliki serangan spesial, yakni Hadoken atau juga bisa disebut Fireball. Jurus lain dari Ryu adalah Shoryuken/Dragon Punch dan Tatsumaki Senpukyaku/Hurricane Kick.

2. Sagat


via https://medium.com/

Sagat adalah salah satu karakter Street Fighter yang sangat tangguh. Dia beberapa kali berperan sebagai bos final dalam game ini. Selain itu, dia juga dikenal sebagai The Emperor of Muay Thai dan mantan anggota Shadaloo yang bertugas sebagai pengawal pribadi M. Bison.

Dengan teknik Muay Thai miliknya, Sagat memiliki fokus terhadap tubuh besarnya yang membuatnya mampu memberikan  tendangan kuat. Selain itu, gaya bertarungnya juga bersifat ofensif yang berakibat fatal terhadap kerusakan lawan. Salah satu teknik terkuatnya adalah Tiger Shot yang dapat menghantam lawan seketika.

3. Akuma



Akuma adalah karakter antagonis dalam game ini dan merupakan bos tersembunyi dalam game Street Fighter II Turbo. Dia merupakan petarung yang sangat kuat dan tidak memiliki emosi. Selain itu, dia juga menguasai bela diri Satsui no Hado. Penampilannya juga terlihat mengerikan dengan rambut merah serta setelan pakaian warna hitam.

Akuma termasuk karakter yang sangat sulit dikalahkan. Gaya bertarungnya sangatlah brutal dan didesain agar berfokus untuk menyerang lawan. Dia selalu mendominasi pertarungan dan mencegah lawan agar tidak bisa memberikan serangan balik. Pergerakannya yang sangat cepat dengan kombo serangan yang membabi buta membuatnya dapat mengakhiri pertarungan dengan cepat.

4. M. Bison


via streetfighter.fandom.com

M. Bison adalah antagonis utama dalam game Street Fighter. Dia juga sering menjadi bos terakhir dalam game ini. Dia merupakan seorang diktator sekaligus megalomania yang berniat menguasai dunia. Bison juga merupakan pemimpin dari organisasi kriminal bernama Shadaloo. Desain dari karakter ini juga terinspirasi dari Washizaki, salah satu musuh dalam manga Riki-Oh. 

Dalam game ini, Bison menggunakan teknik bertarung yang dia pelajari sendiri bernama Psycho Power. Serangan Psycho Power milik Bison memiliki dampak yang luar biasa mematikan. Salah satu serangan utamanya adalah Psycho Crusher yang membuat terbang menuju langsung ke arah lawan dengan serangan tornado memutar yang berakibat fatal. Tekniknya yang lain adalah Scissor Kick yang berbentuk forward flip untuk menjatuhkan lawan.

5. Ken Master


via videogames.desktopnexus.com

Ken Master adalah salah satu kawan baik sekaligus rival dari Ryu. Sama seperti Ryu, dia juga memiliki ambisi untuk menjadi lebih kuat dengan bertarung melawan banyak musuh untuk menguji kekuatannya. Akan tetapi, dia juga membatasi dirinya karena dia tidak ingin membahayakan kehidupan keluarganya.

Gaya bertarung Ken kurang lebih juga hampir sama dengan Ryu. Dia lebih berfokus pada satu serangan yang mampu berakibat fatal pada musuhnya. Dia juga dapat menggunakan Hadoken tetapi sedikit lebih lemah dibandingkan milik Ryu. Hadoken milik Ken dapat menyerang lawan hingga tiga kali. Selain itu, Ken juga dapat menggunakan Tatsumaki Senpukyaku hingga lima hit tanpa knockdown.

6. Guile

via id.fanpop.com

Guile merupakan mayor dari United States Air Force yang memiliki tujuan untuk menjatuhkan organisasi kriminal Shadaloo yang dipimpin M Bison. Pada saat yang sama, Guile juga tengah menginvestigasi keberadaan teman baiknya yang bernama Charlie Nash.

Dalam bertarung, Guile memiliki pergerakan yang sangat hati-hati. Dia selalu mencari celah yang terbaik untuk menyerang sekaligus menghindari serangan lawan. Dapat dikatakan bahwa Guile memiliki keseimbangan dalam bertahan maupun melawan. Dia pun juga dapat memberikan serangan udara dengan tiba-tiba. Tekniknya yang mematikan adalah Sonic Boom dan Flash Kick.

7. Vega


via www.pinterest.ch/

Vega merupakan seorang ninja dari Spanyol yang narsis dan terobsesi dengan kecantikan. Selain itu, dia juga sangat ahli dalam menggunakan senjata cakar. Ia juga merupakan pengawal pribadi dari M. Bison. Dalam cerita Street Fighter, dia juga memiliki banyak musuh akibat aksi kriminalnya.

Vega memiliki gaya bertarung yang cukup unik. Dia mengkombinasikan teknik ninjutsu dan juga adu banteng menjadi satu. Hal itulah yang membuat dia dijuluki Spanish Ninja. Dibandingkan karakter yang lain, dia termasuk salah satu karakter yang paling cepat dan lincah. Sayangnya, dia memiliki pertahanan yang lemah.

Baca juga:

8. Chun-Li


via streetfighter.fandom.com/

Dalam bahasa Mandarin, Chun-Li dapat berarti “musim semi yang cantik”. Dia termasuk petarung perempuan pertama yang muncul dalam series game Street Fighter. Chun-Li sangat ahli menguasai seni bela diri khas China dan dia juga merupakan petugas Interpol yang bertujuan untuk membalaskan dendam kepada M. Bison karena kematian ayahnya.

Chun-Li memiliki gaya bertarung yang sangat mengandalkan kecepatan. Dia cenderung mengeluarkan serangan beruntun daripada mengeluarkan satu serangan yang terpusat untuk menjatuhkan lawan. Selain itu, kekuatan Chun-Li merupakan kombinasi antara gaya bertarungnya dengan kelincahannya.

9. Zangief


via streetfighter.fandom.com/

Petarung Street Fighter yang satu ini juga dikenal dengan julukan Red Cyclone. Ia merupakan pahlawan nasional Rusia yang bertarung demi kejayaan negaranya. Zangief merupakan petarung yang sangat berotot dengan tubuh tinggi dan badan yang sangat berat.

Dalam bertarung, Zangief menggunakan wrestling style atau pegulat jarak dekat. Dia memiliki teknik lemparan yang sangat dahsyat dan juga pergerakan dengan basic yang kuat. Hal itu membuat musuh kesulitan dalam pertarungan jarak dekat. Akan tetapi, dalam pertarungan jarak jauh, Zangief seringkali mengalami kesulitan.

10. Cammy


via streetfighter.fandom.com/

Cammy merupakan petarung perempuan kedua dalam series Street Fighter. Dia juga dikenal dengan kode nama Killer Bee. Dulu, dia pernah menjadi assassin dalam kelompo Shadaloo yang dipimpin M. Bison. Namun, dia keluar dari organisasi tersebut dan mengabdikan diri kepada pemerintah British. Cammy juga merupakan teman dekat dari Chun-Li.

Cammy termasuk tipe petarung jarak dekat. Dia memiliki pergerakan yang cepat dan juga impresif. Akan tetapi, Cammy tidaklah berbakat dalam melancarkan serangan yang berbasis jarak jauh. Selain itu, Cammy juga memiliki beberapa teknik spesial untuk menghancurkan pertahanan lawan. Salah satu tekniknya yang mematikan adalah Spiral Arrow yang berupa tendangan super kuat.

11. Dhalsim


via streetfighter.fandom.com

Dhalsim adalah seorang master yoga yang memiliki kemampuan untuk melenturkan tubuhnya dan menyulap api. Ia memiliki penampilan yang cukup nyentrik dengan kalung tengkorak. Selain itu, Dhalsim juga memiliki kepribadian yang selalu serius dan terlihat seperti pertapa.

Dalam bertarung, Dhalsim termasuk petarung jarak jauh dengan memanfaatkan latihan yoga yang selalu dia terapkan. Dia dapat memanjangkan beberapa anggota tubuhnya yang mustahil dilakukan oleh manusia normal. Selain itu, dia dapat memproyeksikan kedua tangan dan kakinya untuk menyerang lawan. Dhalsim juga dapat menghembuskan api dengan beragam cara.

12. Blanka


via youtube.com

Berikutnya, ada petarung  yang bernama Blanka yang sangat liar. Dia berasal dari hutan di Brazil dengan penampilan berkulit hijau dan kemampuan untuk menciptakan listrik. Serangan listrik yang diciptakan Blanka dapat mencapai 150.000 volt. Serangan itu mampu memberikan efek kejut terhadap lawan.

Dalam game ini, gaya bertarung Blanka terkesan liar dan pergerakannya sangat susah untuk diprediksi. Dia juga bertarung mengandalkan kecepatan. Dengan gaya bertarung seperti itu, Blanka dapat mengejutkan lawan. Selain mengandalkan teknik serangan listrik, Blanka juga memiliki teknik serangan dengan menggulung dirinya dalam kecepatan maksimum, yaitu teknik Rolling Attack.

13. Balrog


via www.writeups.org

Balrog adalah seorang petinju Amerika yang serakah dan merupakan bodyguard pribadi M. Bison. Balrog memiliki tubuh yang tinggi, berotot, dan juga fisik yang kuat layaknya petinju profesional pada umumnya. Selain itu, dia juga menggunakan sarung tinju berwarna merah. Desain karakter ini mirip banget dengan salah satu petinju terkenal di dunia, yakni Mike Tyson.

Dalam game ini, Balrog memiliki tipe serangan yang berbasis pada kekuatan tangan, seperti pukulan, siku, dll. Hal ini disebabkan karena tendangan merupakan hal yang dilarang dalam sebuah pertandingan tinju sehingga Balrog jarang menggunakan kakinya untuk menyerang, kecuali pada saat-saat tertentu. Meskipun demikian, pukulan Balrog cukup kuat untuk memberikan damage terhadap lawan.

14. Alex


via www.fightersgeneration.com/

Terakhir, petarung Street Fighter terkeren menurut saya adalah Alex. Karakter ini merupakan petarung Amerika yang berasal dari Manhattan. Dia juga merupakan petarung yang mengikuti turnamen World Warrior. Gaya bertarung Alex dalam cerita ini juga hampir mirip dengan salah satu pegulat profesional dunia, yaitu Hulk Hogan.

Dalam game ini, Alex menggunakan kombinasi antara gulat dan juga kickboxing dalam bertarung. Hal itu membuat dia memiliki berbagai macam pergerakan yang berbasis gulat maupun serangan tinju dan tendangan. Kemampuan Alex juga didukung oleh ukuran fisiknya yang membuat dia mampu memberikan pukulan dan tendangan yang kuat ke arah musuh. Selain itu, kemampuan ini juga didukung oleh kecepatannya.

15. E. Honda


via tutomoviles.com

Edmond Honda atau lebih dikenal dengan E. Honda adalah petarung Street Fighter yang menggunakan bela diri Sumo. Dia juga dihormati sebagai champion dalam pergulatan Sumo. E. Honda memiliki tubuh gemuk dan berotot serta memiliki karakteristik seperti halnya pesumo Jepang.  Selain itu, dia juga memiliki tujuan untuk menjadi pesumo terbaik sepanjang masa.

Dalam game ini, gaya bertarung E. Honda berbasis gerakan-gerakan pada Sumo. Akan tetapi, pada kenyataannya E. Honda mengimprovisasi teknik itu dalam pertarungan. Kemampuan bertarung Honda juga seimbang dalam hal pertahanan maupun menyerang. Beberapa teknik spesial yang dia gunakan dalam game ini adalah Hudred Hand Slap dan Super Zutsuki.
***
Nah, mungkin itu saja guys daftar karakter Street Fighter yang terbaik menurut saya. Akhir kata, mohon maaf apabila terdapat kekurangan atau perbedaan pendapat dalam penulisan artikel ini. Semoga artikel ini menghibur kalian semua ya guys. Thanks.

Previous Post Next Post

Contact Form