https://www.reellifewithjane.com
Teenage
Mutant Ninja Turtle atau yang lebih kita kenal dengan istilah kura-kura ninja
adalah kartun yang bercerita tentang empat mutan kura-kura yang dilatih oleh
seorang master guru yang bernama Splinter agar mereka menjadi ninja yang mahir.
Mereka tinggal di kota Manhattan dan bertugas untuk membasmi musuh atau
penjahat yang membahayakan kota.
Nah,
kali ini MogiMogy pengen mengulas daftar karakter ninja kura-kura yang paling
populer dan ikonik dalam cerita. Daripada kita berbasa-basi panjang lebar,
langsung kita lihat bersama yuk.
1. Leonardo
www.bigbadtoystore.com
Sebagai permulaan,
ada Leonardo yang akrab dipanggil Leo. Dia merupakan pemimpin dari tim TMNT
yang digambarkan sebagai sosok pahlawan yang sempurna yang berani. Dia juga
merupakan kakak tertua dari Don, Raphael, dan Michelangelo. Sebagai pemimpin,
Leonardo memiliki sikap yang serius dan juga disiplin yang sering memberikan
komando terhadap saudaranya.
Kekuatan
Leonardo kurang lebih sama dengan para kura-kura ninja yang lain. Dia dapat
menggunakan ninjutsu, memiliki kekuatan serta stamina yang tinggi. Selain itu,
dia juga dapat bersembunyi di balik bayangan. Hanya saja, Leo menggunakan
katana dalam bertarung. Dia menggunakan gaya bertarung tradisional niten-ryu.
2. Raphael
https://www.toytokyo.com
Berikutnya,
ada Raphael yang merupakan adik dari Leo serta kakak dari Don dan Michel. Dalam
tim ini, dia mendapatkan julukan “The Muscle”. Dibandingkan yang lain, Raphael
merupakan anggota yang paling sering berbuat kekacauan. Dia sangat lugu,
gampang emosi, tidak sabaran, dan menyukai pertarungan. Karena ulahnya,
saudaranya seringkali berada pada situasi yang sulit.
Sama
seperti saudaranya, Raphael ahli dalam menggunakan ninjutsu. Dia memiliki
keseimbangan dan kelincahan yang luar biasa. Dia bisa dikatakan sebagai
petarung yang paling kuat dalam tim TMNT. Dia bahkan pernah mengalahkan
saudara-saudaranya baik menggunakan senjata maupun tanpa senjata. Dalam
bertarung, senjata utama yang dia gunakan adalah sai/trisula.
3. Michelangelo
https://www.sideshow.com/
Michelangelo
adalah adik termuda dalam tim TMNT. Dia diebut sebagai “The Wild One” dalam tim
ini. Julukan itu disematkan kepada Michel karena dia memiliki sikap yang liar
dan konyol. Dia juga sangat pandai bersosialisasi dengan orang lain. Tak hanya
itu, dia juga sangat mencintai video game, skateboard, dan membuat prank untuk
mengerjai saudaranya.
Dari
semua kura-kura ninja, Michelangelo merupakan petarung yang memiliki pergerakan
paling gesit. Dia merupakan petarung yang tangguh dan memiliki wawasan yang
luas terhadap ninjutsu. Selain itu, Michel juga terlihat memiliki bakat yang
murni, tetapi dia enggan melatihnya. Dalam bertarung, Michelangelo menggunakan
senjata berupa nunchaku yang bisa berubah menjadi kusarigama.
Baca juga: 10 Karakter Xiaolin Showdown yang Bikin Nostalgia
4. Donnatelo
www.bigbadtoystore.com
Donnatelo
atau akrab disapa Don adalah salah satu karakter utama dan anggota tim TMNT.
Dalam tim tersebut, dia dapat disimbolkan sebagi “otak” tim berkat
kejeniusannya. Donnatelo merupakan seorang penemu dan juga pembuat senjata
maupun gadget yang biasa mereka gunakan dalam bertarung.
Dalam
cerita ini, Donnatelo memiliki berbagai macam teknik bertarung. Sama seperti
saudaranya yang lain, dia sangat ahli menggunakan ninjutsu. Dia dapat melompat
di atas rooftop dan mampu menghindari berbagai macam serangan lawan, seperti
tembakan api, pukulan maupun tendangan. Selain itu, dia juga memiliki ketahanan
serta stamina yang tinggi. Dalam bertarung, Don menggunakan tongkat yang juga
bisa berubah menjadi naginata (tongkat dengan pedang di ujungnya).
5. Shredder
https://turtlepedia.fandom.com/
Shredder
adalah seorang master ninjutsu sekaligus musuh utama dari Splinter dan
kura-kura ninja. Dia juga merupakan pemimpin dari Foot Clan yang dikenal tanpa
rasa takut sekaligus menjadi antagonis utama dalam serial TMNT. Sebagai seorang
petarung, Shredder telah mendedikasikan seluruh hidupnya untuk belajar ninjutsu
dan meningkatkannya ke level yang paling tinggi.
Kemampuan
Shredder tidak bisa dibandingkan dengan ninja biasa. Dia memiliki kemampuan
ninjutsu yang tinggi setelah melalui beragam latihan keras selama
bertahun-tahun dan juga mempelajari ninjutsu terlarang. Dia pun dapat dengan
mudah mengalahkan para kura-kura ninja. Selain itu, Shredder juga memiliki
ketahanan fisik serta kecepatan yang sangat tinggi. Dia juga mempersenjatai
dirinya dengan cakar besi yang sangat tajam. Tubuhnya pun jua dilindungi dengan
armor yang melindunginya dari berbagai macam serangan.
6. Bebop
youtube.com
Bebop
dulunya adalah seorang pencuri profesional ketika masih menjadi manusia dengan
nama Anton Zeck. Dia kemudian berubah menjadi mutant warthog (sejenis babi)
setelah disuntikkan warthog-DNA dalam sebuah eksperimen. Ia pun kemudian
menjadi kaki tangan dari Shredder bersama dengan rekannya Rocksteady.
Dalam
bertarung, Bebop memiliki kemampuan akrobatik yang tinggi. Selain itu, dia juga
merupakan pencuri yang sangat handal dan mampu merencanakan tindakan kriminal
dengan cerdik. Bepop juga memiiki berbagai macam senjata berteknologi tinggi,
seperti shuriken yang mampu meledak menjadi jutaan microchips, sticky bom dari
lem, maupun special visor atau kacamata khusus yang mampu meningkatkan
kemampuan penglihatannya.
Baca juga: 5 Anggota Teen Titans yang Kuat dan Populer
7. Rocksteady
www.bigbadtoystore.com
Sama
seperti Bepop, Rocksteady awalnya juga merupakan manusia normal. Ia dulu
bekerja dalam bisnis perdagangan senjata. Saat ini, dia merupakan mutan badak
setelah menjadi korban eksperimen. Ia saat ini menjadi partner dari Bepop dan
tangan kanan dari Shredder. Hanya saja, Rocksteady memiliki sikap yang tidak
ramah dan kurang humoris,
Rocksteady
menggunakan berbagai macam senjata dalam bertarung. Dia merupakan penembak jitu
yang handal. Dia menggunakan sebuah minigun untuk menyerang musuhnya. Selain
itu, dia juga memiliki senjata lain, seperti knuckle duster dan flamethower.
Sebagai petarung, Rocksteady juga memiliki ketahanan tubuh dan stamina yang
tinggi sehingga dia dapat bertarung dengan musuhnya dalam kurun waktu yang
lama.
8. Master Splinter
https://comicvine.gamespot.com/
Splinter
adalah ayah angkat sekaligus guru keempat kura-kura ninja. Dia memiliki sikap
yang sangat bijak, dewasa, dan sangat terlatih dalam menguasai seni ninjutsu.
Splinter aslinya adalah seorang manusia yang bernama Hamato Yoshi. Dia berasal
dari Jepang. Namun, sebuah insiden membuatnya berubah menjadi manusia tikus.
Sebagai
master dari ninjutsu, Splinter memiliki wawasan yang sangat luas, kecepatan
yang tinggi, dan kekuatan yang di luar nalar. Dia dapat menjatuhkan lawan yang
lebih besar tanpa usaha ekstra. Selain itu, rahangnya pun cukup kuat untuk
meretakkan benda keras, seperti metal. Splinter juga memiliki kepekaan yang
sangat tinggi sehingga dia dapat mendeteksi keberadaan musuh dengan cepat.
9. Casey Jones
www.bigbadtoystore.com
Casey
Jones adalah seorang vigilante muda yang
merupakan teman baik dari kura-kura ninja. Dia selalu terlihat konsisten dengan
topeng hoki dan stik hoki yang selalu dia gunakan untuk melawan para kriminal
yang berbuat kejahatan di kota. Dia sejatinya hanyalah murid biasa, tetapi dia
berubah menjadi pahlawan yang menjaga kotanya dari serangan mutan maupun tindak
kejahatan yang lain.
Dalam
bertarung, Casey selalu mengandalkan stik hoki yang dia gunakan sebagai senjata
utama. Meskipun demikian, Casey dapat menahan serangan dari Raph. Menurut Raph,
Casey bertarung dengan sangat mumpuni, tetapi cara bertarungnya sangat
serampangan. Selain itu, Casey juga memiliki stamina dan ketahanan di atas
manusia biasa. Dia juga dapat berlari kencang dan sangat ahli dalam mengemudi
mobil.
10. Krang
youtube.com
Krang
adalah alien jahat yang berasal dari Dimension X dan merupakan salah satu
antagonis utama dalam serial TMNT. Dia datang ke bumi dengan tujuan untuk
mengambil alih bumi dan menjadikannya sebagai habitat mereka untuk tinggal dan
bersembunyi dari musuhnya. Mereka mencoba untuk berbicara seperti manusia,
tetapi kosakata mereka seringkali kurang jelas. Meskipun demikian, mereka
sangatlah berbahaya.
Karena
tubuh mereka sangatlah lemah, Krang biasanya menggunakan humanoid dengan kokpit
dan mereka berperan sebagai pilot yang mengendalikan humanoid tersebut. Dalam
cerita ini, mereka juga melakukan berbagai macam aksi kriminal, seperti
menculik para ilmuwan dan melakukan berbagai macam eksperimen terhadap fisik
manusia. Mereka juga menjalin aliansi dengan Foot Clan yang dipimpin Shredder
untuk mengalahkan para kura-kura ninja.
Baca juga: 10 Karakter Incredibles yang Paling Ikonik dan Terkenal
Tags
Dunia Kartun