10 Insiden dan Peristiwa Besar Paling Monumental di One Piece



Dalam cerita One Piece, terdapat banyak peristiwa-peristiwa hebat yang tercatat dalam sejarah. Peristiwa itu biasanya memiliki dampak yang besar terhadap jalannya cerita One Piece karena menyangkut situasi dan kondisi lautan dan dunia One Piece. Beberapa insiden tersebut contohnya adalah peperangan besar atau konflik antar karakter penting yang memiliki pengaruh besar di cerita One Piece.

Nah, kali ini MogiMogy sudah merangkum daftar insiden dan peristiwa paling monumental dan bersejarah di One Piece. Mari kita bahas bersama-sama.

10. Payback War


Payback War adalah perang balas dendam yang dilakukan oleh Marco dan segenap kru Shirohige yang lain melawan bajak laut Kurohige. Pertermpuran ini memang tidak diperlihatkan secara penuh dan hanya disebut sekilas dalam cerita.

Yang jelas, hasil akhir dari pertarungan ini adalah kemenangan Kurohige yang membuatnya kemudian mendapat gelar Yonkou pengganti Shirohige. Selain itu, kelompok bajak laut Shirohige pun bubar dan mereka memilih jalan masing-masing.

9. Duel di Pulau Banaro


Pertarungan antara Ace dengan Teach di pulau Banaro adalah salah satu insiden penting dalam cerita One Piece. Pertarungan mereka berdua berlangsung secara sengit dan juga berakibat pada kehancuran kota-kota yang ada di sana. Dalam pertarungan ini, Ace kalah oleh Teach dan diapun dibawa Teach ke Angkatan Laut. Karena hal itulah, Teach pun berhasil diangkat menjadi salah satu anggota Ouka Sichibukai.

Pasca ditangkap marinir, Ace kemudian dijebloskan ke penjara Impel Down dan hendak dieksekusi di Marineford. Hal ini pun kemudian memicu kemarahan Shirohige yang berujung pada peperangan terbesar dalam sejarah, yaitu perang Marineford. Oleh sebab itu, duel antara Ace dan Kurohige di pulau Banaro merupakan salah satu peristiwa penting dalam cerita One Piece.

8. Pertarungan Aokiji vs Akainu


Peristiwa selanjutnya yang tak kalah penting dalam cerita One Piece adalah pertarungan antara Aokiji dan Akainu yang berlangsung selama 10 hari penuh di Punk Hazard. Kekuatan mereka yang menakutkan pun akhirnya menyebabkan perubahan iklim yang terjadi di Punk Hazard. Selain itu, pertarungan ini adalah pertarungan yang sangat penting dalam perebutan jabatan sebagai Fleet Admiral Angkatan laut. Hasil akhir dari pertarungan ini adalah Akainu keluar sebagai pemenang.

Peristiwa ini pun gempar di seluruh dunia dan menyebabkan perubahan yang cukup signifikan, khususnya di kalangan Angkatan Laut. Akainu memegang prinsip keadilan mutlak dan dia pun juga mengubah beberapa kebijakan serta memperkuat kekuatan militer Angkatan Laut. Salah satu kebijakan yang paling krusial selama kepemimpinan Akainu adalah pembubaran sistem Sichibukai.

7. Insiden Pembakaran Bendera World Government di Enies Lobby


Penyerangan Enies Lobby adalah salah satu insiden paling memalukan bagi Pemerintah Dunia. Demi menyelamatkan Robin, Luffy dan segenap krunya rela menerobos masuk Enies Lobby dan melawan Pemerintah Dunia. Mereka pun juga tak takut melawan agen pembunuh yang sangat kuat, yaitu CP9. Salah satu aksi mereka yang paling gila adalah membakar bendera World Government sebagai pertanda peperangan terhadap Pemerintah Dunia.

Selain itu, kekacauan Enies Lobby juga ikut disebabkan oleh keteledoran Spandam yang tanpa sengaja memanggil Buster Call. Akibatnya, Enies Lobby hancur dan mengalami kerusakan yang sangat dahsyat. Untungnya, Luffy dan teman-temannya berhasil selamat berkat bantuan dari Going Merry. Setelah insiden Enies Lobby, dunia pun menaruh perhatian lebih terhadap kelompok Topi Jerami dan membuat mereka semakin terkenal serta diawasi pemerintah dunia.

6. Kekacauan Impel Down


Insiden selanjutnya yang tak kalah menggemparkan dunia adalah jebolnya Impel Down, penjara yang terkuat di dunia. Untuk menyelamatkan Ace yang berada di penjara level 6, Luffy pun nekad menerobos masuk Impel Down sendirian. Di dalam penjara, Luffy mengalami berbagai petualangan hebat dan bertemu dengan karakter-karakter kuat, seperti Ivankov, Jinbei, dan Crocodile. Mereka bersama-sama membangun kekuatan dan melarikan diri dari Impel Down.

Kekacauan ini diperparah dengan kedatangan Kurohige yang membuat para tahanan kian memburuk. Dia membebaskan para tahanan level 6 dengan syarat mereka harus saling membunuh, dan siapa yang bisa bertahan dia akan direkruit oleh Kurohige. Insiden ini membuat beberapa tahanan mengerikan dari level 6 kabur dan Pemerintah Dunia malah menutupi hal tersebut untuk menjaga citra mereka. Karena merasa bersalah, Magellan pun memilih untuk mengundurkan diri dari jabatan Kepala Sipir.

5. Tragedi Ohara


Peristiwa monumental selanjutnya adalah tragedi penyerangan Ohara hingga keberadaannya dihapuskan dari peta. Ohara merupakan pulau yang berisi arkeolog terbaik di dunia. Mereka para ilmuwan yang jenius dan mempelajari seluruh sejarah serta peradaban yang ada di One Piece. Akan tetapi, mereka melakukan penelitian yang dilarang keras oleh Pemerintah Dunia, yaitu meneliti Poneglyph dan mempelajari sejarah abad kekosongan.

Pemerintah Ohara yang menilai perbuatan Prof. Clover dan rekannya melampaui batas, akhirnya mereka memutuskan untuk menghancurkan mereka dengan serangan Buster Call yang membabi buta. Serangan ini merupakan serangan yang tidak berperikemanusiaan karena tidak mengenal ampun. Efek dari serangan ini adalah Ohara rata dengan tanah dan seluruh ilmuwan beserta penduduk Ohara tewas karena insiden tersebut. Insiden Ohara merupakan tragedi kemanusiaan terbesar di One Piece. Insiden tersebut juga merupakan peringatan bagi seluruh masyarakat dunia untuk tidak meneliti Poneglyph.

4. Edd War


Salah satu peperangan bersejarah di One Piece adalah Edd War, sebuah pertempuran di lautan dunia baru yang melibatkan kelompok bajak laut Roger dengan bajak laut Golden Lion yang dipimpin Shiki. Setelah mengetahui fakta bahwa Roger memiliki pengetauan tentang senjata kuno, Shiki pun berniat untuk mengajak Roger bekerja sama agar mereka bisa menguasai dunia dengan senjata kuno tersebut.

Roger yang memegang teguh prinsip kebebasannya sebagai bajak laut pun menolak tawaran Shiki. Mereka pun akhirnya bertempur. Uniknya, Roger waktu itu hanya membawa satu kapal dan dia beserta krunya dalam posisi terkepung oleh kapal Shiki dan bawahannya. Namun, Roger tidak takut melawan mereka. Di tengah peperangan, badai tiba-tiba datang dan menjadi keuntungan tersendiri bagi kelompok Roger. Badai tersebut juga yang menyebabkan kepala Shiki terjebak di kemudi kapal.

3. Insiden God Valley


Insiden God Valley merupakan insiden yang sangat lama terjadi dan hanya orang-orang tertentu saja yang mengetahui insiden tersebut, khususnya para veteran angkatan laut seperti Garp dan Sengoku. Insiden God Valley adalah sebuah insiden pertempuran untuk menjatuhkan bajak laut legenda, Rocks D. Xebec. Untuk mengalahkannya, Garp bahkan meminta bantuan Roger dan mereka pun bertempur bersama-sama.

Pasca insiden tersebut, Rocks D. Xebec pun menghilang, tetapi menurut Sengoku dia tewas pada insiden tersebut. Setelah bajak laut Rocks bubar, para anggotanya pun kemudian membentuk bajak laut mereka sendiri yang kemudian menjadi bajak laut raksasa dan penguasa lautan, seperti Shirohige, Kaido, dan juga Big Mom.

2. Perang Marineford


Di posisi kedua ada perang Marineford yang menjadi titik penting bagi dunia bajak laut. Perang ini merupakan perang terbesar dalam sejarah yang melibatkan Yonkou Shirohige dan Angkatan Laut. Peperangan ini dipicu oleh rencana angkatan laut yang hendak mengeksekusi Ace. Shirohige yang tidak terima dengan hal itu akhirnya memutuskan untuk berperang dengan segenap kekuatan tempurnya. Selain itu, pertempuran itu juga melibatkan anggota Sichibukai dan tokoh-tokoh lain bekas tahanan Impel Down, seperti Crocodile, Ivankov, Jinbei, dll.

Dalam peperangan itu, Ace dan Shirohige kehilangan nyawanya. Ace tewas karena melindungi Luffy dari serangan magma Akainu. Sementara itu, Shirohige tewas karena dia mengalami luka yang serius setelah diserang habis-habisan oleh Kurohige dan krunya, terlepas dari usia Shirohige yang memang sangat tua. Meskipun demikian, Shirohige tidak menyesali kematiannya karena ia memang berniat mengakhiri era lama dan membuka gerbang bagi era baru. Pada detik-detik menjelang kematiannya, Shirohige mengucapkan kata-kata yang hampir sama persis dengan Roger yang menggemparkan seluruh dunia.

Pasca peperangan itu, dunia yang sempat dikira akan lebih damai ternyata malah lebih kacau. Selain itu, angkatan laut juga mengalami kerusakan yang berat akibat peperangan itu. Lambat laun, dunia pun menjadi berubah dan peperangan itu menjadi peperangan yang sangat bersejarah dalam dunia One Piece.

1. Eksekusi Gol D. Roger


Peristiwa yang paling bersejarah dan paling monumental di One Piece adalah eksekusi Gol D. Roger. Setelah Roger berjuang selama bertahun-tahun melawan penyakitnya, Roger pun akhirnya berhasil menyelesaikan petualangannya dan mencapai pulau akhir, Laugh Tale. Kemudian, Roger membubarkan bajak lautnya lalu menyerahkan diri kepada angkatan laut untuk dieksekusi.

Roger dieksekusi di kampung halamannya Logue Town yang terletak di East Blue. Eksekusi itu dihadiri oleh banyak orang dan juga bajak laut Rookie yang saat ini punya pamor terkenal, seperti Mihawk, Shanks, Doflamingo, dan Gecko Moria. Sebelum dieksekusi, Roger sempat mengeluarkan kata-kata yang menghebohkan dunia yang membuat seluruh orang tertarik untuk berlayar di lautan dan mencari harta karun terbesar di dunia, One Piece.

Yang paling berkesan adalah Roger mati dengan cara tersenyum. Hal itu membuat orang-orang merasa kagum dan heran, contoh saja Smoker. Kematian Roger pun dapat dikatakan sebagai titik awal era bajak laut terbesar dalam cerita One Piece.
***
Nah, mungkin itu saja ya guys daftar insiden atau peristiwa paling monumental di One Piece. Akhir kata, mohon maaf apabila terdapat kekurangan dalam penulisan artikel ini. Semoga artikel ini bisa menghibur kalian semua ya. Thanks atas kunjungannya.
Previous Post Next Post

Contact Form