8 Karakter Anime yang Memiliki Kemampuan Memanipulasi Pasir


Halo guys! Pada kesempatan ini, saya ingin membagikan daftar karakter anime yang memiliki kemampuan memanipulasi pasir. Mereka dapat mengontrol sejumlah besar pasir untuk pertarungan. Selain itu, sebagian dari mereka juga dapat mengubah tubuh mereka menjadi pasir. Nah, langsung saja yuk kita bahas siapa aja mereka.

1. Crocodile – One Piece


Crocodile ialah salah satu bajak laut berbahaya yang menjadi incaran angkatan laut. Ia merupakan mantan Sichibukai sekaligus mantan pemimpin organisasi kriminal yang bernama Baroque Works. Dia merupakan pria yang cerdas dan juga licik.

Crocodile memiliki kemampuan buah setan Suna Suna no Mi yang membuatnya mampu menjadi manusia pasir. Dia mampu berubah menjadi pasir dan kebal terhadap serangan apapun. Dia hanya dapat diserang oleh para pengguna haki atau ketika tubuhnya disiram dengan air. Crocodile sangat mahir menggunakan kemampuan buah setannya. Dia dapat merubah apapun menjadi pasir dengan tangannya dan bahkan dia mampu membuat badai pasir yang mampu menerbangkan semua benda di sekitarnya. Salah satu tekniknya yang paling berbahaya adalah Dessert Espada.

2. Gaara – Naruto Shippuden


Gaara merupakan seorang Kazekage dari desa Suna. Ia merupakan mantan jinchuriiki ekor satu, Shukaku. Dia kehilangan bijuu yang ada di dalam dirinya pada saat insiden penculikan yang dilakukan oleh Akatsuki. Ia seharusnya sudah mati, tetapi ia diselamatkan oleh nenek Chiyo dengan jutsu terlarang miliknya sehingga Gaara bisa hidup kembali.

Sebagai Jinchuriki dari Shukaku, Gaara sangat ahli memanipulasi pasir dalam pertarungan. Dulu, dia juga dikenal sebagai senjata mematikan dari desa Suna yang ditakuti oleh para penduduk. Gaara selalu membawa sebuah gentong yang berisi stok pasir miliknya. Pasir itu sudah ibarat benda hidup yang melindungi Gaara kapanpun. Pasir itu mampu digunakan untuk menyerang musuh. Namun, kemampuan pasir miliknya lebih dominan dalam pertahanan. Ketika pasir itu digunakan untuk bertahan, musuh akan sangat kesulitan untuk menembusnya.

3. Ajeel Raml – Fairy Tail


Ajeel Raml ialah salah satu anggota Spriggan 12 dari kerajaan Alvarez. Dia juga dikenal dengan julukan “Dessert King” karena ia sangat ahli dalam menggunakan sihir pasir. Dia bahkan memiliki pasukan khusus yang bernama Ajeel Squad yang berisi anak buahnya yang lumayan kuat dalam pertarungan.

Ajeel dapat mengendalikan pasir dengan sihirnya dalam skala yang besar. Dia memiliki beragam teknik yang mematikan. Dia bahkan mampu membuat tanah di sekelilingnya menjadi pasir dan menenggelamkan musuh-musuhnya ke dalam pasir miliknya. Selain itu, Ajeel juga dapat membuat sebuah Golem atau monster raksasa dengan sihir pasir tersebut. Ajeel juga dapat menciptakan badai pasir yang masif untuk menyerang dalam skala yang luas.


Baca juga: 5 Karakter Anime yang Menggunakan Gambar dan Lukisan untuk Bertarung

4. Scorpio – Fairy Tail


Scorpio adalah seorang Roh Bintang yang merupakan bagian dari kunci emas 12 Zodiak. Dia juga merupakan pacar dari Aquarius. Dia pun memiliki penampilan yang sangat macho dan unik dengan rambut berwarna merah dan putih. Selain itu, dia juga memiliki ekor raksasa seperti layaknya kalajengking. Melalui ekor itulah, dia melancarkan serangan.

Scorpio memiliki sihir pasir yang sangat kuat. Dia mampu menembakkan teknik Sand Buster yang berupa pasir tornado untuk menggulingkan musuh-musuhnya. Selain itu, dia juga memiliki serangan bernama Sand Spear yang membuatnya mampu menembakkan peluru pasir ke arah targetnya.

5. Alecdora Sandler – Black Clover


Alecdora ialah seorang ksatria sihir dari kerajaan Clover yang tergabung dalam squad Fajar Keemasan. Dia memiliki perawakan yang cukup tinggi dan memiliki sikap yang lumayan congkak dan memandang rendah kaum jelata seperti Asta dan Yuno.

Alecdora memiliki sihir pasir yang membuatnya mampu memanipulasi pasir sesuka hatinya. Dia dapat menciptakan sebuah prajurit pasir raksasa berbaju zirah yang dapat digunakan untuk bertempur maupun bertahan. Selain itu, teknik sihir Alecdora juga lumayan kuat untuk menahan musuh.

6. Ganju Shiba – Bleach


Ganju Shiba ialah seorang rakyat Rukongai di Soul Society. Dia merupakan anggota dari mantan bangsawan, Shiba Clan dan juga adik dari Kaien dan Kukaku. Dia merupakan pria yang berawakan agak besar dan juga memiliki ego yang tinggi.

Dalam bertarung, Ganju menggunakan sebuah pedang kecil dan juga kembang api. Dia memiliki pengetahuan dan keterampilan untuk merakit kembang api. Namun, dia terlihat sering menggunakan jenis kembang api gaya lama shakudama dalam bertarung. Selain itu, ia pun memiliki sihir tanah dan membuatnya mampu mengubah apapun yang dia sentuh menjadi pasir. Teknik ini biasa dia gunakan sebagai taktik untuk mengulur waktu.


Baca juga: 10 Karakter Anime yang Memiliki Kemampuan Prekognisi

7. Iggy – Jojo Bizzare Adventure


Iggy ialah seorang anjing kecil berwarna hitam dan putih sekaligus sekutu inti pada paruh kedua dari Stardust Crusaders. Sebagai anjing jalanan dari kota New York, ia enggan menembantu karakter utama pada ekspedisi final mereka di Kairo untuk mengalahkan DIO. Dia juga digambarkan sebagai sosok anjing yang cuek dan anti sosial dengan personalitas yang buruk.

Iggy memiliki stand yang bernama The Fool. Stand adalah sebuah manifestasi dari energi kehidupan yang unik pada serial JoJo’s Bizzare Adventure. Iggy mampu menciptakan the Fool dengan cara memanipulasi pasir dengan kekuatannya. Selain itu, ia juga memiliki kemampuan sensor yang baik untuk mendeteksi keberadaan musuh.

8. Sajin Higawara – Boku no Hero Academia


Sajin Higawara adalah seorang pahlawan pro dengan nama Sand Hero: Snatch. Dia merupakan seorang pria kekar yang bertugas menjadi seorang bodyguard polisi. Dia memiliki quirk yang bernama Sandstorm yang membuatnya mampu mengubah tubuhnya menjadi pasir dan mengontrol sejumlah pasir yang dia gunakan untuk bertarung.

Setelah kekalahan Chisaki, ia mengawal para polisi yang tengah membawa Chisaki untuk dibawa ke penjara. Namun, dia bertemu dengan para aliansi penjahat di tengah jalan. Dia sempat bertarung dengan Dabi dan dia pun akhirnya dikalahkan dengan mudah. Ia juga dikabarkan tewas pada pertarungan tersebut.

***
Nah, mungkin itu saja ya guys daftar karakter anime yang memiliki kekuatan memanipulasi pasir. Mohon maaf apabila terdapat kekurangan dalam penulisan artikel ini. Semoga menghibur ya. Thanks.

Baca juga: 7 Karakter Anime yang Memiliki Kekuatan Kristal atau Permata
Previous Post Next Post

Contact Form